SELEB TERKINI
Amanda Manopo Bahagia Bawa Pulang Bayinya, Adegan Manis Ikatan Cinta Dipuji Penonton
Amanda Manopo bahagia setelah bisa membawa pulang bayinya ke rumah. Adegan manis itu pun menuai pujian dari penonton Ikatan Cinta.
TRIBUNBATAM.id, BATAM- Amanda Manopo bahagia setelah bisa membawa pulang bayinya ke rumah.
Sebelumnya, bayi Amanda Manopo di sinetron Ikatan Cinta harus dirawat di rumah sakit setelah dilahirkan.
Hal itu lantaran kondisinya yang belum stabil.
Selain itu, kondisi Amanda Manopo pasca melahirkan pun sempat kritis.
Belum lagi Aldebaran juga sempat tak sadarkan diri setelah mengalami kecelakaan.
Perjuangan Amanda Manopo sebagai Andin saat melahirkan itu benar-benar menguras air mata.
Penonton ikut terharu melihat momen persalinan Andin yang penuh drama dan cobaan.
Baca juga: Potret Pemeran Baru Bayi Amanda Manopo di Ikatan Cinta, Mirip Andin atau Aldebaran?
Namun, semua kesedihan dan air mata itu terbayarkan dengan kesembuhan mereka semua.
Apalagi Andin dan Aldebaran akhirnya bisa membawa pulang bayi mereka yang diberi nama Askara Putra Alfahri itu.
Anak kandung fiktif Amanda Manopo dan Arya Saloka dalam sinetron Ikatan Cinta itu akhirnya bertemu dengan Reyna, sang kakak.
Kepulangan Andin dan Aldebaran yang membawa Askara turut disambut dengan antusias karena sudah lama dinantikan.
Walaupun sekadar cerita fiktif belaka, namun sinetron yang diperankan artis Arya Saloka dan Amanda Manopo ini sukses bikin baper penonton.
Tampak Reyna dan para susternya begitu bahagia saat melihat kedatangan Andin dan Aldebaran.
Cuplikan adegan itu terungkap dari unggahan akun Instagram @alandin_story44, Minggu (13/3/2022).
Rupanya, scene indah episode malam itu cukup mengobati kekecewaan penonton selama ini.
