LIGA INDONESIA
Bocoran Dua Pemain Baru Persebaya Digadang Gantikan Taisei Marukawa dan Bruno Moreira
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengakui sudah menyelesaikan kesepakatan dengan dua pemain asing baru yang digadang menggantikan Taisei Maruka
TRIBUNBATAM.id - Persebaya Surabaya bergerak cepat dalam perburuan pemain asing dalam bursa transfer Liga 1 2021-2022.
Kehilangan tiga pemain asing, membuat tim Bajul memutar otak untuk mencari pengganti yang sepadan.
Diketahui, Persebaya Surabaya kehilangan tiga pemain asingnya, yakni Taisei Marukawa, Bruno Moreira dan Arsenio Valpoort.
Taisei Marukawa hijrah ke PSIS Semarang, dan Bruno Moreira mendapat pinangan dari tim asal Yunani.
Sementara Arsenio Valpoort statusnya tak diperpanjang oleh Persebaya Surabaya karena penampilannya yang kurang impresif.
Bersama Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa terbilang tampil bersinar.
Sepanjang gelaran Liga 1 2021-2022, pemain asal Jepang tersebut mengemas 17 gol dan 10 assist.
Dia bahkan mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik Liga 1 2021-2022.
Kehilangan Taisei Marukawa tentu menjadi kerugian besar bagi Persebaya Surabaya.
Namun, kesedihan tim Bajul Ijo tidak berlarut lama. Pasalnya Persebaya diam-diam sudah mendapatkan pengganti Taisei Marukawa dan Bruno Moreira.
Hal itu disampaikan Aji Santoso dalam wawancara ekslusif di kanal Youtube resmi milik klub pada Jum'at (8/4/2022).
Baca juga: Komentar Coach Aji Santoso Setelah Banyak Pemain Tinggalkan Persebaya Surabaya
Baca juga: Pelatih Aji Santoso Akhirnya Blak-blakan Soal Kontrak 2 Tahum di Persebaya
Baca juga: Transfer Liga 1, Hengkang dari Persebaya Surabaya, Samsul Arif Selangkah Lagi Gabung Arema FC
Menurutnya, klub sudah menyelesaikan kesepakatan dengan dua pemain baru usai meresmikan Leo Lelis.
Menurut Aji Santoso, PR untuk kuota pemain asing kini tersisa di posisi striker.
"Persebaya ini tidak mau gembar-gembor, sudah melangkah, bahkan kekurangan tiga pemain (selain Leo Lelis), dua sudah tercukupi, cuma kami tidak mau mempublish karena pemainnya juga masih mengikuti kompetisi di Eropa," ujar Aji Santoso dikutip dari kanal Youtube resmi milik klub.
"Perekrutan pemain lokal tetap berjalan, perekrutan pemain asing kami sudah deal dengan tiga pemain, tinggal satu posisi striker," ujarnya.
