PIALA PRESIDEN

PSIS vs Bhayangkara Live Streaming Indosiar, Sergio Siapkan Skenario Penalti

Live Streaming PSIS Semarang vs Bhayangkara FC di babak 8 besar Piala Presiden 2022 bisa dilihat di vidio.com pada hari Minggu (3/7/2022) 15.30 WIB

Editor: Mairi Nandarson
pialapresiden.id
Live Streaming PSIS Semarang vs Bhayangkara FC di 8 besar Piala Presiden 2022 berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (3/7/2022) pukul 15.30 WIB 

TRIBUNBATAM.id - PSIS Semarang akan menjadi tuan rumah pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 melawan Bhayangkara FC.

Tampil sebagai Juara grup A Piala Presiden 2022, PSIS Semarang akan menjamu Bhayangkara FC, runner up Grup C di Stadion Jatidiri, Semarang.

Pertandingan PSIS Semarang vs Bhayangkara FC dijadwalkan berlangsung Minggu (3/7/2022) pukul 15.30.

Duel PSIS Semarang vs Bhayangkara FC akan disiarkan langsung Indosiar sejak kick off.

Siarang Langsung PSIS vs Bhayangkara FC dari Stadion Jatidiri Semarang juga dapat disaksikan melalui siaran live streaming vidio.com.

Baca juga: Persib vs PSS Sleman Laga Piala Presiden, Jupe Siap Amankan TIket Semifinal

Panpel PSIS Danur Rispriyanto menyatakan PSIS Semarang sudah siap menjadi tuan rumah pertandingan perempat final Piala Presiden 2022.

"Kami sudah mulai mempersiapkan diri dan memastikan kesiapan penunjang laga perempatfinal,” ujar Danur seperti dikutip dari situs resmi PSIS.

Menghadapi Bhayangkara FC, PSIS Semarang optimis bisa meraih kemenangan.

PSIS Semarang tampil sebagai juara Grup A dengan catatan meyakinan, dengan meraih 3 kali kemenangan dan sekali imbang.

Baca juga: Jadwal 8 Besar Piala Presiden 2022 Hari Ini Persib Bansung vs PSS Sleman

Jika berhasil menang atas Bhayangkara FC pada laga 8 besar Piala Presiden 2022 ini maka, PSIS mengakhiri rekor buruk tak pernah menang lawan klub tersebut.

Pelatih PSIS Semarang , Sergio Alexandre berharap, timnya bisa kembali mengulang performa apik di babak penyisihan grup Piala Presiden 2022.

"Saya harap semua pemain bisa mengulang performa mereka (saat dibabak grup--red)."

"Bukan cuma saya, tapi semua staf saya total untuk membuat kepercayaan diri pemain tetap bagus," kata Sergio Alexandre seperti dikutip dari Tribunjateng.com,  Jumat (1/7/2022).

Menurut dia, menjaga kepercayaan diri pemain sangat penting mereka tampil maksimal di babak delapan besar.

Baca juga: Live Streaming Persib vs PSS Sleman, Trio Timnas Maung Bandung Main

"Ini sangat penting karena akan menghadapi laga yang sulit."

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved