Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Kukuhkan 35 Anggota Paskibra

Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengukuhkan 35 anggota paskibra untuk mengibarkan bendera merah putih saat HUT Republik Indonesia.

TribunBatam.id/IDokumentasi Pemprov Jateng
Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo mengukuhkan 35 anggota paskibra di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Senin (15/8/2022) malam. 

"Kami sebagai para paskibraka penerus bangsa harus bisa menjaga, baik itu Pancasila maupun itu ideologi tersebut, karena dalam Ikrar Putra Indonesia kami juga disumpah. Kami berikrar bahwa kami putra-putri Indonesia dan bersumpah untuk menjaga Indonesia," ujar Fajar mengenai pesan dari Ganjar Pranowo.

Baca juga: Rizal Ramli Prediksi Megawati Tak Usung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Sebut Nama Luhut Pandjaitan

Fajar menceritakan untuk dapat terpilih menjadi anggota Paskibraka Jawa Tengah tahun 2022 ini telah melewati proses yang panjang.

Dimulai pada seleksi tahap pertama yang dilakukan beberapa bulan lalu hingga akhirnya lolos seleksi tingkat Provinsi.

Setelah itu ia mengikuti program pemantapan yang diselenggarakan sejak tanggal 4 Agustus 2022.

Bersama 34 anggota lainnya, Fajar nanti akan bertugas dalam upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Provinsi Jawa Tengah di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Kota Samarang.

"Pastinya kami dipilih dari yang terbaik dan kami melalui proses yang sangat panjang. Untuk prosesnya ada fisik dan mental. Dari kami yang tidak mengenal menjadi kenal, dari kami yang tidak dekat menjadi dekat. Di sini semua terbangun baik dari kekeluargaan dan lain-lain. Untuk Seleksinya sudah mulai beberapa bulan lalu, sedangkan untuk pemantapan mulai tanggal 4 Agustus 2022," ujar pelajar SMAN 3 Kota Magelang itu.

Baca juga: Ganjar Pranowo Dianggap Pantas Jabat Menpan RB, Pengamat Sebut Sudah Berpengalaman

Diharapkan ke-35 anak terpilih tersebut dapat menjalankan tugas dengan baik.

Sekaligus selalu membawa nilai-nilai kedisiplinan dan kecintaan kepada bangsa dan negara dalam kehidupan serta meraih cita-cita.(*/TribunBatam.id)

Baca juga Berita TribunBatam.id lainnya di Google

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved