SELEB TERKINI
Coming Soon, Arya Saloka Buat Mata Bella Graceva Berkaca-kaca di Series Menggapai Ikatan Cinta
Arya Saloka akan bintangi Series Menggapai Ikatan Cinta dengan lawan main Bella Graceva yang tayang perdana di Vision Plus Coming Soon.
Penulis: Karunia Rahma Dewi |
TRIBUNBATAM. id - Arya Saloka dipasangkan dengan Bella Graceva dalam Series Menggapai Ikatan Cinta.
Dalam unggahan Instagram @officialrcti, Kamis (25/8/2022) Arya Saloka terlihat beradu akting dengan lawan mainnya yaitu Bella Graceva dalam Series Menggapai Ikatan Cinta.
Arya Saloka yang saat itu mengenakan baju berwarna biru telihat membawa kamera vlog yang diarahlkan ke Bella Graceva.
Arya Saloka terlihat tersenyum sedangkan Bella Graceva juga terlihat tersenyum malu.
"Tumben lho kamu kayak gini, trus ngapain sih sampek di videoin," ujar Bella Graceva.
Wajah bahagia Arya Saloka tampak bahagia saat beradegan dengan Bella Graceva.
"Gak papa, kan kamu kalau kamu ngeliatin saya ngelakuin sesuatu yang gak biasa saya lakuin kan kamu ketawa," ujar Arya Saloka sambil tersenyum.
Baca juga: HUT ke 33 RCTI Jadi Bukti Amanda Manopo Tak Mau Kerja Bareng Arya Saloka Lagi
Baca juga: RCTI Tuai Protes Imbas Tak Pasangkan Amanda Manopo dan Arya Saloka di Panggung
Arya Saloka ingin mengabadikan momen dengan Bella Graceva.
"Ngeabadiin momen aja," ujar Arya Saloka.
Arya Saloka buat Bella Graceva malu sampai menutup senyumnya dengan buku warna biru.
"Malu ah,"
Bella Graceva terlihat matanya yang berkaca-kaca sambil tersenyum.
"Makasih lho mas aku senneng banget, kamu punya cara untuk bahagiain aku," ujar Bella Graceva.
Unggahan tersebut merupakan salah satu cuplikasn dari Series Menggapai Ikatan Cinta yang akan tayang perdana di Vision Plus Original Series.
Unggahan video tersebut juga menuliskan bahwa Arya Saloka tidak bersama Amanda Manopo lagi.
