LIGA INDONESIA

Live Streaming Indosiar PSS Sleman vs Persebaya, Aji Santoso Lakukan Rotasi

Laga pekan tujuh Liga 1 2022-2023 sajikan laga PSS Sleman vs Persebaya, kedua tim miliki modal positif, Aji Santoso prediksi laga akan berjalan seru

Editor: Eko Setiawan
TRIBUNBATAM.id/SON
PSS Sleman vs Persebaya Surabaya, Sabtu, 27 Agustus 2022 pukul 20.30 WIB 

TRIBUNBATAM.id - Jelang laga tandang lawan PSS Sleman, skuad Bajol Ijo tak diperkuat Higor Vidal dan Brylian Aldama, lantaran masih dalam masa pemulihan.

Menghadapi PSS Sleman pada pekan tujuh Liga 1 2022-2023, di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (27/8/2022), Persebaya diprediksi akan lakukan rotasi pemain.

Namun, pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku belum menentukan starter yang akan tampil.

"Masalah rotasi itu bagian dari strategi kami, saya belum menentukan siapa-siapa yang akan main besok sore,"

"masih melihat kondisi pemain sampai besok pagi, meeting besok baru saya tentukan," ujar Aji Santoso dikutip TribunBatam dari Surya.co.id.

Sementara itu, pasca kemenangan atas PSIS Semarang pada laga sebelumnya bakal menjadi motivasi skuad Bajol Ijo untuk menatap laga lawan PSS Sleman.

Meski demikian, skuad Persebaya wajib waspada dengan PSS Sleman.

Baca juga: Live Streaming PSS Sleman vs Persebaya, Skuad Super Elja Wajib PD

Lantaran PSS Sleman juga dalam performa terbaik setelah raih kemenangan 2-0 di kandang Persik Kediri pada laga pekan lalu.

Selain itu dalam lima pertemuan akhir disemua ajang, PSS Sleman raih tiga kali kemenangan, sementara Persebaya meraih kemenangan dua kali.

"Mereka juga baru mendapatkan nilai positif di kandang Persik 2-0,"

"sedangkan kami juga mendapatkan tiga poin dramatis atas PSIS Semarang,"

"Saya prediksi pertandingan ini akan berjalan seru," ujar Aji Santoso.

Sementara itu, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro mengatakan anak-anak asuhnya miliki motivasi tinggi untuk raih kemenanangan.

"Latihan terakhir kemarin saya lihat pemain antusias, ini cukup bagus,"

"artinya untuk pertandingan besok harapannya pemain punya motivasi yang tinggi memenangkan pertandingan," ucap Seto Nurdiyantoro.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved