SHIO
Kasar Suka Main Tangan, 4 Shio Terkenal Kaku Susah Bersosialisasi
Terdapat 4 shio yang sulit mengontrol emosinya. Hal itu kadang membuatnya suka kasar bahkan main tangan kepada teman bahkan pasangannya
TRIBUNBATAM.id - Siapa pun tanpa terkecuali tentu sangat membenci kekerasan apalagi sampai main tangan.
Sebab pada dasarnya semua emosi bisa dikendalikan dan tak perlu tangan yang berbicara menyelesaikan masalah.
Tetapi tampaknya ada beberapa orang yang pada beberapa momen sulit mengontrol emosinya sehingga tak terkendali.
Hal itu kadang membuatnya suka main kasar bahkan main tangan kepada teman dan pasangannya.
Seperti 4 shio di bawah ini, yang dengan alasan di atas membuat mereka terkesan kaku dan sulit bersosialisasi.
Selain itu mereka sangat sulit mengakui kehebatan orang lain karena merasa merekalah yang paling hebat.
Siapakah shio itu? Simak ulasannya tentang shio yang berpotensi suka kasar bahkan main tangan berikut ini.
Baca juga: Sumpah Baik Banget, 5 Shio Disukai karena Tulus dan Pengertian
Baca juga: Horoskop Shio Kuda 2023 dan Prediksi Fengshui Mendapatkan Hoki
1. Shio Ular
Tak bisa dibantah orang-orang yang lahir dengan shio ular itu pemarah.
Selain itu mereka juga gampang curiga dan sensitif, yang membuat orang sekitarnya tak tahan dengan tingkahnya.
Mereka tidak pernah mengatakan apa yang mereka curigai, sehingga hanya sedikit orang bisa membaca pikirannya.
Meski mereka tampaknya tidak peduli, tapi dalam hati sebenarnya mereka sangat kesal dan marah.
Tidak peduli apa yang mereka lakukan, shio ular akan memilih pola praktis dan analitis untuk menyelesaikan sesuatu.
Fokus yang mereka punya digunakan memerhatikan detail terkecil di mana mereka dapat melihat 100 kesalahan dalam sekejap mata.
Sifat pilih-pilih dan keinginan mereka untuk mengungkapkan perasaan iniah yang membuat mereka sulit bergaul.
