DENMARK OPEN 2022
Hasil Denmark Open 2022, Marcus/Kevin Melaju ke Final Setelah Tekuk Juara Dunia
Ganda putra Indonesia, Marcus/Kevin berhasil melaju ke final Denmark Open 2022 setelah menumbangkan pasangan Juara Dunia 2022.
TRIBUNBATAM.id - Indonesia berhasil mengirimkan satu wakilnya di final Denmark Open 2022, Sabtu (22/10/2022).
Berlangsung di Jyske Bank Arena, Denmark, wakil Indonesia dari ganda putra yakni Marcus/Kevin berhasil melaju ke final.
Marcus/Kevin melaju ke final usai menumbangkan pasangan juara dunia 2022, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Pasangan asal Malaysia itu harus tumbang melawan Marcus/Kevin dengan 21-17, 13-21, 21-17.
Chia/Soh menjadi pasangan yang mendapatkan poin pertama di gim pertama setelah pukulan menyilangnya gagal diselamatkan oleh pasangan Marcus/Kevin.
Namun Marcus/Kevin langsung bereaksi dan membalas beberapa poin yang diciptakan oleh Chia/Soh.
Hasilnya cukup baik, berkat permainan taktis dan kombinasi yang mematikan Marcus/Kevin berhasil unggul dengan skor 8-6 pada awal gim pertama.
Baca juga: Hasil Denmark Open 2022, 3 Ganda Putra Indonesia Lolos ke Perempat Final
Sebelum interval gim pertama Marcus/Kevin berhasil memberikan tekanan kepada Chia/Soh, namun sayang sekali challenge yang diambil Chia/Soh sempat membuyarkan konsentrasi Marcus/Kevin.
Akan tetapi, pukulan keras yang mengarah ke pojok lapangan Chia/Soh tidak bisa dikembalikan, dan menutup interval gim pertama untuk keunggulan Marcus/Kevin dengan skor 11-9.
Setelah interval gim pertama, justru Chia/Soh berhasil mengambil alih kendali permainan dan menyamakan kedudukan menjadi 12-12.
Selepas kedudukan sama kuat, pertandingan berjalan dengan panas dan sangat ketat, kedua pasangan saling berebut angka untuk mendapatkan kemenangan pada gim pertama.
Marcus/Kevin yang sempat unggul, berhasil disamakan oleh Chia/Soh dengan skor 15-15.
Di akhir gim pertama, kendali permainan kembali diambil alih oleh Marcus/Kevin, berkat aksi brilian Kevin yang mengarahkan bola ke badan Soh, akhirnya mereka menang dengan skor 21-17.
Chia/Soh mengawali gim kedua dengan sangat baik setelah berhasil menciptakan angka pertama mereka, namun rally panjang yang tercipta berhasil dimenangkan oleh Marcus/Kevin untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.