PIALA DUNIA 2022
Daftar Pemain Jerman di Piala Dunia 2022, Hansi Flick Panggil Wonderkid Youssoufa Moukoko
Daftar pemain Jerman di Piala Dunia 2022, Hansi Flick memanggil wonderkid Youssoufa Moukoko berusia 17 tahun
TRIBUNBATAM.id - Hansi Flick mengumumkan daftar pemain Jerman Piala Dunia 2022.
Dari daftar pemain Jerman Piala Dunia 2022, ada wonderkid Youssoufa Moukoko.
Youssoufa Moukoko kini menjadi incaran Manchester United dan Liverpool.
Youssoufa Moukoko merupakan pemain yang berusia 17 tahun.
Sedangkan Mats Hummels belum masuk dalam skuad Jerman untuk Piala Dunia tahun ini.
Begitu juga dengan Marco Reus yang absen.
Marco Reus mengalami cedera ligamen pergelangan kaki pada pertengahan September lalu.
Pelatih Jerman Hansi Flick berharap Reus bisa pulih tepat waktu.
Namun nampaknya hal itu sulit terjadi.
Reus sebelumnya telah melewatkan Piala Dunia 2014, Euro 2016 dan Euro 2020 karena cedera.
Di sektor penjaga gawang, penjaga gawang Fulham Bernd Leno tidak masuk skuad Jerman di Piala Dunia 2022.
Sementara Armel Bella-Kotchap - yang melakukan debutnya pada bulan September - telah masuk skuat pada usia 20 tahun.
Youssoufa Moukoko menjadi kejutan.
Ia akan bergabung dengan Jamal Musala dan Karim Adeyemi di ujung serangan tim yang lebih muda.
Manajer Jerman Hansi Flick telah memanggil Youssoufa Moukoko yang berusia 17 tahun, menurut laporan.
