PIALA AFF 2022
Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia vs Brunei di RCTI, Pelatih Brunei: Kekuatan Indonesia Merata
Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia vs Brunei di RCTI sore ini, pelatih Brunei Darussalam mewaspadai seluruh pemain asuhan Shin Tae-yong
KUALA LUMPUR, TRIBUNBATAM.id - Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam pada matchday 2 Grup A Piala AFF 2022 ( matchday 3 bagi Brunei) akan berlangsung hari ini, Senin (26/12/2022).
Pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Piala AFF 2022 akan berlangsung Senin (26/12/2022) sore mulai pukul 17.00 WIB.
Laga bertajuk Brunei Darussalam vs Indonesia ini akan digelar di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia.
Menghadapi Timnas Indonesia yang pada laga pertama menang 2-1 atas Kamboja, Pelatih Brunei Darussalam, Mario Rivera Campesino, meminta pemainnya bermain sebagai tim.
Menurut Mario Rivera Campesino, dirinya tidak bisa menyebut satu-dua orang pemain Indonesia yang spesial, karena meratanya kualitas pemain Garuda.
Baca juga: Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini Brunei vs Indonesia 17.00 WIB, Thailand vs Filipina 19.30 WIB
Pelatih asal Spanyol itu menyampaikan pendapatnya tersebut dalam konferensi pers menjelang laga Brunei vs Indonesia.
Terkait strategi melawan timnas Indonesia, Mario Rivera meminta anak asuhnya untuk tidak fokus terhadap satu pemain.
Sebab, Mario Rivera menilai kekuatan timnas Indonesia merata di setiap lini.
"Tidak ada pemain (Indonesia) yang spesial."
"Saya pikir semua pemain Indonesia yang tampil kemarin (melawan Kamboja), pemain pengganti, bahkan pemain yang tidak turun memiliki level sangat bagus," kata Mario dikutip dari Tribunnews.
Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Piala AFF 2022 Setelah Malaysia Pesta 5 Gol, Singapura Menang 3-2
"Kami tidak bisa fokus terhadap satu pemain."
"Kami harus bermain dan bertahan sebagai tim."
"Kami tidak akan fokus pada satu pemain saja," ucap Mario.
"Kami harus berusaha kompak dalam menjaga pertahanan."
"Semua pemain harus fokus," tutur pelatih asal Spanyol itu.
Baca juga: Jadwal Piala AFF 2022 17.00 WIB Timnas Indonesia vs Brunei, 19.00 WIB Thailand vs Filipina
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Timnas-Indonesia-vs-Brunei-Darussalam-Senin-26-Desember-2022-kick-off-1700-WIB.jpg)