LIGA INDONESIA

Jadwal BRI Liga 1 2022-2023 Hari Ini Persis vs Persija Setelah Bhayangkara FC vs Persik

Jadwal BRI Liga 1 2022-2023 Hari Ini Kamis (19/1/2023) Persis vs Persija pukul 18.30 WIB Setelah Bhayangkara FC vs Persik kick off pukul 16.00 WIB

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id/SON
Jadwal BRI Liga 1 2022-2023 Kamis, 19 Januari 2023: Bhayangkara FC vs Persik Kediri (16.00 WIB), Persis Solo vs Persija Jakarta (18.30 WIB). 

SLEMAN, TRIBUNBATAM.id - Jadwal BRI Liga 1 2022-2023 pekan 19 menghadirkan dua pertandingan hari ini, Kamis (19/1/2023).

Dua pertandingan yang akan berlangsung hari Kamis (19/1/2023) ini adalah Bhayangkara vs Persik Kediri dan Persis Solo vs Persija Jakarta.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Persik Kediri akan berlangsung lebih dulu Kamis (19/1/2023) sore mulai pukul 16.00 WIB.

Duel Bhayangkara FC vs Persik akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Kamis (19/1/2023) sore akan disiarkan langsung Indosiar.

Laga Bhayangkara FC vs Persik berpeluang berlangsung ketat mengingat kedua tim membutuhkan poin penuh memperbaiki posisi di klasemen.

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor BRI Liga 1 2022-2023 Setelah Persebaya Menang, Persita Kalah

Bhayangkara FC hanya terpaut 3 poin dari tempat terakhir dari zona degradasi, sementara Persik Kediri masih terpuruk di dasar klasemen.

Pertandingan kedua menghadirkan duel Persis Solo vs Persija Jakarta.  

Laga Persis Solo vs Persija Jakarta akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (19/1/2023) malam pukul 18.30 WIB.

Duel Persis Solo vs Persija Jakarta digelar tanpa penonton dan dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar sejak kick off.

Persis Solo harus mewaspadai kebangkitan Persija Jakarta yang kini hanya terpaut 2 poin dari pemuncak klasemen.

Skuad Thomas Doll membuka peluang untuk perburuan gelar juara setelah merangsek ke peringkat 3 usai mengalahkan Bali United di pekan 18 lalu. (nandarson)

Baca juga: Klasemen Liga Inggris 2022-2023 Setelah Manchester United Imbang vs Crystal Palace

.

Jadwal BRI Liga 1 2022-2023 - Pekan 19

Kamis, 19 Januari 2023

Pukul 16.00 WIB - Bhayangkara FC vs Persik Kediri

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved