MOTOGP
Jadwal MotoGP 2023, Marc Marquez Bicara Insiden vs Valentino Rossi: Itu Intimidasi
Jadwal MotoGP 2023 mulai Maret 2023 di Portugal, Marc Marquez bicara tentang insiden dengan Valentino Rossi: Menyerang di depan umum itu intimidasi
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
KUALA LUMPUR, TRIBUNBATAM.id - Jadwal MotoGP 2023 satu setengah bulan lagi akan bergulir.
Jadwal MotoGP 2023 akan dimulai dari MotoGP Portugal.
MotoGP Portugal pada MotoGP 2023 akan berlangsung pada 24-26 Maret 2023.
Sebelum menghadapi MotoGP 2-23, para pebalap MotoGP menjalani sejumlah sesi test.
Terbaru pebalap MotoGP menjalani test MotoGP 2023 di Sepang Malaysia.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2023, Marc Marquez Tak Diunggulkan: Karena Situasi Saya dan Honda
Test pramusim digelar untuk memberi kesempatan kepada tim menguji motor baru yang akan dipakai saat balapan MotoGP 2023.
Di sela test pramusim di Malaysia, pebalap Repsol Honda Marc Marquez kembali ditanya soal hubungan buruknya dengan legenda hidup MotoGP Valentino Rossi.
Dalam sebuah wawancara dengan TV Spanyol Marc Marquez menuduh Valentino Rossi tidak hormat dan mengintimidasinya setelah kegagalannya juara tahun 2015.
Marc Marquez akan kembali bersiap menghadapi MotoGP 2023 (musim kedua sejak valentino Rossi pensiun).
Jika juara di musim 2023 ini, Marc Marquez akan menyamai total gelar dengan rival abadinya itu, Valentino Rossi.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2023, Fabio Quartararo Senang Disamakan dengan Valentino Rossi
Nama Marc Marquez dan Valentino akan tetap ada dalam cerita rakyat (MotoGP) selamanya.
Penggemar kedua pebalap akan terus berdebat tentang siapa yang terbesar.
Namun, hubungan pribadi Marc Marquez dengan Valentino Rossi masih belum membaik meski hampir delapan tahun berlalu dari saat-saat paling buruk hubungan mereka.
"Serangan publik pada konferensi pers itu buruk," kata Marc Marquez pekan ini di TV Spanyol, mengacu pada insiden tahun 2015.
Valentino Rossi mengejutkan paddock MotoGP dengan mengklaim rekan setimnya di Yamaha dan saingan gelarnya, Jorge Lorenzo, dibantu untuk memenangkan kejuaraan oleh Marc Marquez dari Honda, yang tidak berpeluang lagi menjadi juara.
Baca juga: Jadwal MotoGP 2023, Marc Marquez: Saya Akan Selalu Mengambil Risiko
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/pebalap-motogp-marc-marquez-dan-valentino-rossi-upload-jumat.jpg)