SEA Games 2023

TC Timnas Indonesia Untuk SEA Games 2023, Indra Sjafri: Banyak Wajah Baru

Indra Sjafri melihat banyak wajah baru dalam pemusatan latihan timnas Indonesia untuk SEA Games 2023 yang akan berlangsung di Kamboja.

Editor: Eko Setiawan
Instagram @pssi
Sejumlah pemain Liga 1 dan Liga 2 tengah mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia untuk SEA Games 2023. Rabu (1/3/2023). 

Karena mereka sudah bersedia mengirimkan para pemainnya untuk timnas Indonesia di SEA Games 2023 nantinya.

"Saya ucapkan terima kasih kepada klub yang telah mengirimkan para pemainnya baik dari Liga 2 maupun Liga 1," ucap Indra Sjafri.

Indra Sjafri berharap semua persiapan timnas Indonesia untuk SEA Games 2023 berjalan lancar hingga hari H pertandingan.

"Mudah-mudahan semua berjalan lancar semua berjalan lancar dan sesuai rencana," papar Indra Sjafri.

SEA Games 2023 sendiri akan digelar di Phnom Penh, Kamboja.

Dijadwalkan SEA Games 2023 akan berlangsung mulai 5 Mei 2023 hingga 17 Mei 2023.

Pada SEA Games 2023 kali ini timnas Indonesia diharapkan mampu memberikan prestasi yang lebih baik dibanding sebelumnya.

Pada gelaran SEA Games 2021, timnas Indonesia saat itu hanya mampu meraih medali perunggu.

Saat itu timnas Indonesia berhasil mengalahkan Malaysia dalam perebutan medali perunggu.

Kini di bawah komando Indra Sjafri, timnas Indonesia diharapkan meraih prestasi yang lebih baik di SEA Games 2023.

(Tribunbatam.id/Fahmi Ghifari)

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved