LIGA SPANYOL

Barcelona Kalah vs Real Madrid, Xavi: Kami Tak Akan Membantah, Mereka Tim Hebat

Barcelona Kalah vs Real Madrid di semifinal Copa Del Rey, Xavi: Ketika Anda tidak membunuh Madrid, mereka akan membunuh Anda

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
AFP/LLUIS GENE
Pelatih Barcelona asal Spanyol Xavi Hernandez 

BARCELONA, TRIBUNBATAM.id - Barcelona gagal melaju ke final Copa del Rey 2022-2023 setelah kalah telak dari Real Madrid pada leg 2 yang berlangsung Rabu (5/4/2023) malam atau Kamis dinihari WIB.

Menjamu Real Madrid di Stadion Camp Nou, Barcelona kalah dengan skor 0-4.

Dengan hasil itu, Barcelona tersingkir dari semifinal Copa Del Rey dengan agregat 1-4 dari Real Madrid.

Kekalahan ini membuat pelatih Barcelona Xavi Hernandez kecewa.

Padahal Barcelona memulai laga dengan keunggulan 1-0 berkat kemenangan di leg pertama.

Baca juga: Hasil Barcelona vs Real Madrid, Real Madrid Pesta Gol di Camp Nou, Lolos ke Final

Barcelona juga tampil bagus di babak pertama, namun penyelamatan krusial Thibaut Courtois yang kemudian lanjut dengan serangan balik dan berbuah gol Vinicius Junior mengubah keadaan, agregat menjadi 1-1.

Setelah gol tersebut Real Madrid bermain makin bagus terutama di babak kedua yang diwarnai dengan hattrick Karim Benzema.

Juara Copa Del Rey 31 kali itu pun harus menerima nasib tersingkir.

Xavi mengaku frustrasi dengan kegagalan timnya.

"Ini malam yang sulit untuk dicerna. Ini sepakbola."

Baca juga: Benzema Cetak Hatrick Lawan Barcelona, Real Madrid Maju ke Final Copa del Rey

"Anda harus bersaing dengan lebih baik."

"Kami telah bersaing dengan baik hingga 1-0."

"Itu adalah momen yang harus kami hentikan."

"Kami juga bisa menghentikan momen 2-0. Singkatnya, itu adalah detail yang harus kami kendalikan," katanya seperti dikutip dari livescore news.

“Di babak pertama kami sangat bagus, tapi itulah yang saya katakan: sepakbola adalah tentang momen dan kami tidak memanfaatkannya."

"Ketika sepak bola sangat seimbang, Anda harus memanfaatkan momen."

Baca juga: Jadwal Liga Italia Pekan 29: Salernitana vs Inter Milan, AC Milan vs Empoli, Lazio vs Juventus

"Kami tidak melakukannya di babak pertama dan mereka melakukannya di babak kedua. Mereka unggul, tidak ada alasan," kata Xavi.

Xavi memuji penampilan Real Madrid di pertandingan leg kedua ini yang dinilai luar biasa.

"Saya sudah mengatakan kemarin bahwa Madrid adalah favorit."

“Kami tidak dapat membantah bahwa mereka adalah tim yang hebat."

"Mereka adalah juara LaLiga dan Liga Champions dan mereka tidak memaafkan."

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor BRI Liga 1 Setelah Persija Menang, Persebaya Kalah

"Ketika Anda tidak membunuh Madrid, mereka akan membunuh Anda," katanya.

Meskipun tersingkir dari Copa Del Rey, Skuad Xavi masih memimpin 12 poin atas Madrid di LaLiga Liga Spanyol 2022-2023.

Dia berharap timnya dapat melupakan kekalahan ini untuk memulai dan merebut gelar.

"Kami mengalami babak kedua yang sangat buruk, tetapi kami harus bangkit," katanya.

"Besok kami akan bangkit dengan segala harapan untuk mengalahkan Girona."

"Ini adalah hasil yang sulit, tapi kami harus fokus pada liga," katanya. (nandarson)

Baca juga: Timnas Indonesia SEA Games di Grup A Bersama Kamboja, Grup B: Thailand, Vietnam, Malaysia

.

Hasil pertandingan

Barcelona 0-4 Real Madrid  ( Vinicius Junior 45+1', Karim Benzema 50', 58'-pen, 81' - agregat 1-4)

Susunan pemain

Barcelona (4-3-3): 1- Marc-Andre ter Stegen; 23-Jules Kounde, 4-Ronald Araujo, 17-Marcos Alonso (24-Eric Garcia 66'), 28-Alejandro Balde; 19-Franck Kessie (10-Ansu Fati 60'), 5-Sergio Busquets, 20-Sergi Roberto; 22-Raphinha (11-Ferran Torres 66'), 9-Robert Lewandowski, 30-Gavi

Pelatih: Xavi Hernandez

Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 2-Dani Carvajal, 3-Eder Militao, 4-David Alaba, 12-Eduardo Camavinga; 15-Federico Valverde, 8-Toni Kroos, 10-Luka Modric (18-Aurelien Tchouameni 87'); 21-Rodrygo Goes (11-Marco Asensio 74'), 9-Karim Benzema (6-Nacho Fernandez 89'), 20-Vincius Junior (19-Dani Ceballos 87')

Pelatih: Carlo Ancelotti

Wasit: Juan Martinez

( tribunbatam.id )

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved