TIMNAS INDONESIA

Jadwal Ujicoba Timnas U22 Indonesia vs Mali Live Indosiar, 3 Pemain Abroad Sudah Gabung

Jadwal Ujicoba Internasional Timnas U22 Indonesia vs Mali akan disiarkan Live di Indosiar, ada 3 pemain abroad yang sudah gabung

|
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
kolase tribunbatam.id grafis x.com/timnasindonesia
JADWAL TIMNAS - Jadwal pertandingan ujicoba Internasional Timnas U22 Indonesia vs Mali U22 jelang SEA Games 2025 

Ringkasan Berita:
  • Timnas U22 Indonesia jalani dua ujicoba internasional saat FIFA Matchday
  • Timnas U22 asuhan Indra Sjafri akan menghadapi Timnas U22 Mali dua kali
  • Pelatih Indra Sjafri memanggil 30 pemain untuk dua pertandingan ini

 

TRIBUNBATAM.id, BOGOR - FIFA Matchday November 2025 tidak diisi dengan jadwal Timnas Indonesia senior, tetapi ada pertandingan internasional untuk Timnas U22 Indonesia.

Timnas U22 Indonesia akan menghadapi dua laga ujicoba internasional melawan tim yang sama, Timnas Mali U22.

Pertandingan ujicoba internasional Timnas U22 Indonesia melawan Mali akan digelar dua kali, masing-masing tanggal 15 November dan 18 November 2025.

Dua pertandingan ujicoba internasional Timnas U22 Indonesia itu akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Jawa Barat.

Dua pertandingan Timnas U22 Indonesia vs Mali ini akan disiarkan langsung Indosiar di televisi digital.

Ujicoba internasional ini menjadi bagian dari persiapan Timnas U22 Indonesia untuk menghadapi SEA Games 2025 yang digelar di Thailand.

Menjelang pertandingan, pemain abroad Timnas U22 Indonesia yang dipanggil sudah mulai berdatangan.

Ivar Jenner adalah pemain abroad pertama yang tiba hari Senin (10/11/2025).

Kedatangan Ivar Jenner diketahui setelah ia membagikan foto city view Jakarta melalui Instagram Storynya.

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Piala Dunia U17 2025 Setelah Timnas U17 Indonesia Menang

Lalu pada hari Selasa (12/11/2025), ia membagikan momen berlatih dengan Timnas U22 Indonesia juga melalui Instagram storynya.

Ia membagikan momen bersama Rafael Struick.

Kemudian, Dion Markx dan Mauro Zijlstra hari Senin (10/11/2025), mengunggah momennya tengah berada dalam pesawat.

Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, membenarkan Ivar Jenner sudah tiba sejak Minggu (9/11/2025).

"Ivar Jenner sudah datang semalam. Untuk Mauro dan Dion akan tiba hari ini (Senin, red)," kata Sumardji seperti dikutip dari BolaSport.com.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved