LIGA INGGRIS
Link Live Streaming Arsenal vs Southampton, Saliba Absen Zinchenko Diragukan
Live Streaming Arsenal vs Southampton laga pekan 32 Liga Premier Inggris, berlangsung Sabtu (22/04/2023) dini hari pukul 02.00 WIB.
TRIBUNBATAM.id - Laga pekan 32 Liga Premier Inggris 2022-2023 sajikan duel Arsenal vs Southampton, Sabtu (22/04/2023) dini hari pukul 02.00 WIB.
Arsenal dipastikan akan tampil tanpa sejumlah pemain inti saat menjamu Southampton pada laga pekan 32.
Terdapat dua pemain Arsenal yang bakal absen pada laga kontra Southampton, yakni William Saliba dan Oleksandr Zinchenko.
William Saliba dipastikan menepi lantaran menderita cedera punggung saat memperkuat Arsenal pada laga Europa League melawan Sporting CP beberapa waktu lalu.
Akibat cedera tersebut, Saliba membutuhkan waktu yang cukup panjang untuk menjalani pemulihan.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta sebelumnya berharap Saliba bisa pulih sebelum laga kontra Southampton.
Namun juru taktik asal Spanyol itu menyadari jika cedera punggung yang dialami Saliba membutuhkan waktu cukup lama untuk pemulihan.
Baca juga: Jelang Arsenal vs Southampton, Mikel Arteta Sebut Tim Lawan Mengesankan
Selain itu Arteta juga belum bisa memastikan kapan Saliba akan pulih dan kembali merumput.
Sedangkan Oleksandr Zinchenko mengalami cedera pada otot pangkal paha.
Pemain asal Ukraina itu menerima cedera tersebut saat Arsenal bermaing imbang 2-2 melawan West Ham United pekan lalu.
Arteta juga masih meragukan kondisi Zinchenko dan tidak ingin memaksakan untuk tampil pada laga kontra Southampton.
"Dia (Saliba) tidak berkembang secepat yang kami harapkan dan itu agak rumit jadi kami ingin memastikan bahwa ketika kami mendorongnya,"
"dia siap untuk menyerap beban dan risiko yang akan kami ambil, dan itu tidak mungkin untuk saat ini,"
"Kita lihat yang itu juga (Zinchenko), belum pasti, Ini cedera otot dan perlu waktu untuk sembuh dan kami belum sampai di sana," ujar Arteta.
Dengan asbennya Saliba dan Zinchenko, akan memberikan peluang untuk pemain lain tampil.
Arsenal
Southampton
William Saliba
Oleksandr Zinchenko
Arsenal vs Southampton
Live streaming Arsenal vs Southampton
Hasil Brentford vs Manchester United, Gol Benjamin Sesko Tak Membantu, Man United Kalah |
![]() |
---|
Jadwal Liga Inggris 2025-2026 Pekan 6 Malam Ini Brentford vs Manchester United, Chelsea vs Brighton |
![]() |
---|
Hasil Carabao Cup 2025-2026 Putaran 3, Chelsea dan Liverpool Menang, Everton dan Burnley Tersingkir |
![]() |
---|
Jadwal Carabao Cup 2025 Malam Ini Lincoln City vs Chelsea, Liverpool vs Southampton |
![]() |
---|
Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Inggris 2025-2026 Pekan 5 Setelah Arsenal vs Man City Imbang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.