TIMNAS INDONESIA

Timnas Indonesia vs Myanmar, Marselino dkk Diuntungkan Jadwal Pertandingan

Timnas Indonesia U22 diuntungkan oleh jeda pertandingan yang cukup panjang jelang menghadapi Myanmar pada laga lanjutan SEA Games 2023.

KOLASE TRIBUNBATAM.id FOTO TWITTER/PSSI
Timnas Indonesia vs Myanmar pada matchday 2 Grup A SEA Games 2023, Kamis (4/5/2023) 

TRIBUNBATAM.id - Timnas Indonesia U22 akan berhadapan dengan Myanmar pada laga lanjutan SEA Games 2023.

Duel antara Indonesia vs Myanmar dijadwalkan akan berlangsung pada Kamis (4/5/2023) pukul 16.00 WIB.

Jelang laga Indonesia vs Myanmar, Timnas Indonesia U22 tampaknya punya bekal positif.

Pasalnya Timnas Indonesia U22 memiliki waktu pemulihan yang lebih panjang ketimbang Myanmar.

Timnas Indonesia U22 menjalani laga perdana mereka di SEA Games 2023 pada Sabtu (29/4/2023).

Sementara Myanmar baru akan menjalani laga perdana mereka pada Selasa (2/5/2023) pukul 16.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Myanmar, Skuad Garuda Nusantara Makin Percaya Diri

Dengan jadwal tersebut Myanmar hanya punya waktu satu hari untuk pemulihan pemain.

Sementara Timnas Indonesia U22 waktu empat hari untuk pemulihan pemain.

Kondisi tersebut ditanggapi oleh pemain Timnas Indonesia U22, Beckham Putra, sebagai sesuatu yang harus dimanfaatkan dengan baik.

"Persiapannya kita (timnas Indonesia) terhitung lebih lama, hampir lima hari, tentunya itu keuntungan buat kita," tutur Beckham Putra dikutip dari Youtube PSSI TV, Selasa (2/5/2023).

Terkait kondisi pemain, Beckham Putra mengatakan bahwa semua pemain dalam kondisi yang bagus.

Persiapan juga sudah dilakukan dengan maksimal oleh para pemain Timnas Indonesia U22.

"Kondisi aman, semua sangat bagus, dan kemarin kita juga sudah recovery training dan sekarang memulai lagi persiapan untuk melawan Myanmar sebaik mungkin," ujar Beckham.

Momen pemain Timnas Indonesia U22 merayakan kemenangan mereka di laga perdana SEA Games 2023 menghadapi Filipina dengan skor akhri 3-0. Sabtu (29/4/2023).
Momen pemain Timnas Indonesia U22 merayakan kemenangan mereka di laga perdana SEA Games 2023 menghadapi Filipina dengan skor akhri 3-0. Sabtu (29/4/2023). (Twitter @PSSI)

Meski jika dilihat dari kekuatan tim, Timnas Indonesia U22 memiliki riwayat yang cukup bagus ketika berhadapan dengan Myanmar.

Namun Beckham Putra mengatakan bahwa Timnas Indonesia U22 tidak akan menganggap remeh kekuatan Myanmar.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved