LIGA INGGRIS

Jadwal Live Streaming Everton vs Manchester City, Guardiola Sebut Erling Haaland Siap Main

Live Streaming Everton vs Manchester City laga pekan 36 Liga Premier Inggris 2022-2023 berlangsung Minggu (14/05/2023) malam pukul 20.00 WIB.

Editor: Mairi Nandarson
AFP/BEN STANSALL
Manchester City Menang - Manajer Manchester City Pep Guardiola (kiri) selebrasi dengan striker Erling Haaland (kanan) setelah pertandingan melawan Crystal Palace, Sabtu (11/3/2023). Manchester City menang 1-0 atas Crystal Palace lewat gol penalti Erling Haaland. 

TRIBUNBATAM.id, LIVERPOOL - Everton vs Manchester City laga pekan 36 Liga Premier Inggris 2022-2023, Minggu (14/05/2023) malam pukul 20.00 WIB.

Manchester City tengah fokus menatap laga kontra Everton di pekan 36 Liga Premier Inggris.

Pada laga kali ini pelatih Manchesters City memastikan para pemainnya siap untuk tampil melawan Everton.

Seperti diketahui sebelumnya Manchester City melakoni laga berat di leg pertama semifinal Liga Champions melawan Real Madrid, Rabu (10/05/2023).

Pada laga tersebut Manchester City bermain imbang 1-1 atas tuan rumah Real Madrid.

Baca juga: Jelang Everton vs Manchester City, Pep Guardiola Fokus Kejar Juara Liga Inggris

Menariknya pada laga tersebut striker andalan Manchester City, Erling Haaland tak bisa berbuat banyak.

Sebab pemain asal Norwegia itu mendapat pengawalan yang sangat ketat dari pemain lini belakang Real Madrid, Antonio Rudiger.

Haaland nampak kesulitan untuk melewati pengawalan ketat dari Rudiger.

Sehingga eks pemain Dortmund itu kurang berkontribusi bagi Manchester City.

Kendati sempat mengalami laga sulit, Pep Guardiola memastikan Erling Haaland dalam kondisi baik-baik saja.

Haaland dipastikan akan tampil pada laga Everton vs Manchester City di pekan 36 Liga Premier Inggris.

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Inggris Setelah Everton Menang, Southampton Degradasi

Selain itu, juga siap untuk berjumpa Real Madrid di laga leg kedua semifinal Liga Champions 2022-2023.

"Dia siap untuk hari Minggu dan kemudian Real Madrid,"

"Erling berusia 22 tahun. Ini pertama kalinya dia bermain di semifinal Liga Champions dan pertama kali dia bermain di Bernabeu, sebuah panggung besar," ucap Pep Guardiola.

Sementara itu, Pep Guardiola juga memastikan semua pemain Manchester City tersedia untuk laga kontra Everton.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved