KUALIFIKASI EURO 2024

Jadwal Live Streaming Prancis vs Irlandia, Griezmann Siap Manjakan Mbappe

Antoine Griezmann siap memanjakan Kylian Mbappe pada laga Prancis vs Irlandia pada Kualifikasi EURO 2024 yang berlangsung dini hari nanti.

Editor: Eko Setiawan
faceboook.com/equipedefrance
Prancis vs Irlandia, kualifikasi Piala Eropa 2024, Kamis (7/9/2023) malam atau Jumat dinihari pukul 01.45 WIB, Live RCTI 

TRIBUNBATAM.id - Kualifikasi EURO 2024 pekan ini akan menyajikan laga antara Prancis vs Irlandia.

Laga antara Prancis vs Irlandia akan berlangsung pada Jumat (8/9/2023) pukul 01.45 WIB.

Duel Prancis vs Irlandia akan digelar di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis.

Live Streaming Prancis vs Irlandia dapat disaksikan melalui siaran langsung di RCTI.

( informasi mengenai link live streaming Prancis vs Irlandia dapat dilihat di akhir berita ini )

Pada laga kali ini tampaknya sosok Kylian Mbappe bakal jadi andalan Timnas Prancis.

Mengingat Kylian Mbappe memang pemain yang paling sering dimainkan oleh Didier Deschamps untuk Timnas Prancis.

Namun pada laga kali ini Kylian Mbappe tampaknya tidak akan menempati posisi ujung tombak Timnas Prancis.

Mengingat masih ada nama Olivier Giroud yang bisa menempati posisi tersebut.

Kemungkinan besar Kylian Mbappe akan ditempat di posisi sayap serang Timnas Prancis.

Meski demikian Kylian Mbappe tampaknya tetap jadi pusat serangan Timnas Prancis.

Seperti apa yang disampaikan oleh Antoine Griezmann jelang laga Prancis vs Irlandia.

Di mana Antoine Griezmann yang diprediksi akan ditempatkan sebagai gelandang serang pada laga Prancis vs Irlandia kali ini.

Mengatakan bahwa dirinya siap memanjakan Kylian Mbappe dan memastikan pemain PSG tersebut berada dalam kondisi terbaiknya.

"Saya selalu mencoba untuk menaruh Kylian Mbappe dalam kondisi terbaik di lapangan, untuk menciptakan ruang baginya, untuk memperhatikan panggilannya untuk melayaninya," tutur Antoine Griezmann dikutip dari fff.fr, Rabu (6/9/2023).

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved