KUALIFIKASI PIALA EROPA 2024
Prancis vs Irlandia Malam Ini Kick Off 01.45 WIB, Griezman: Kami Harus Kuasai Bola
Timnas Prancis akan menjamu Irlandia pada laga Kualifikasi Euro 2024 di Stadion Parc des Princes, Jumat (08/09/2023) dini hari pukul 01.45 WIB
TRIBUNBATAM.id, PARIS - Prancis vs Irlandia di kualifikasi EURO 2024 berlangsung Kamis malam ini atau Jumat (8/9/2023) dini hari pukul 01.45 WIB.
Timnas Prancis kembali akan menghadapi tim kuat pada kualifikasi Euro 2024.
Pada laga kali ini tim besutan Didier Deschamps akan menjamu Irlandia.
Laga melawan Irlandia akan menjadi penentu bagi Timnas Prancis lolos ke putaran final Euro 2024 sebagai juara grup G.
Pasalnya skuad The Blues hanya membutuhkan satu kemenangan untuk menyandang gelar juara Grup B.
Namun laga melawan Irlandia bukan hal yang mudah bagi Timnas Prancis.
Baca juga: Jelang Prancis vs Irlandia, Bek Lucas Hernandez Ingin Berikan Kemenangan
Mengingat kembali pada laga leg pertama saat bertandang ke markas Irlandia, (28/03/2023).
Pada laga tersebut Timnas Prancis hanya bisa meraih kemenangan tipis 1-0 atas tim tuan rumah.
Tentunya pada laga kali ini Irlandia akan melakukan balas dendam setelah menelan kekalahan pada laga leg pertama.
Sehingga Irlandia diperkirakan bakal tampil habis-habisan agar bisa mengalahkan Timnas Prancis.
Penyerang Timnas Prancis, Antoine Griezmann mengaku pada laga leg pertama, timnya sangat menderita dan mengalami kesulitan untuk meraih kemenangan.
Memiliki catatan tersebut, Griezmann menegaskan timnya harus bisa lebih banyak menguasai bola.
Baca juga: Jelang Prancis vs Irlandia, William Saliba Masuk, Ibrahima Konate Keluar
Selain itu pemain asal tim Atletico Madrid itu ingin Timnas Prancis bisa menguasai permainan.
"Kami mengharapkan, banyak intensitas, duel yang harus kami menangkan, yang tidak kami lakukan di leg pertama, kami harus lebih banyak menguasai bola jika kami tidak ingin terlalu menderita. Kami harus hadir dari awal hingga akhir," ujar Griezmann.
Jika melihat klasemen Grup B kualifikasi Eruo 2024, Timnas Prancis hanya membutuhkan hasil imbang saja untuk memastikan satu tempat di putaran final.
| Timnas Italia Lolos Putaran Final Euro 2024, Azzurri Dituding Lakukan Kecurangan |
|
|---|
| Timnas Italia Lolos Putaran Final Euro 2024, Spalletti: Pekerjaan Baru Dimulai |
|
|---|
| Hasil dan Klasemen Kualifikasi Piala Eropa 2024, Italia, Rep Ceko, Slovenia Lolos ke EURO 2024 |
|
|---|
| Hasil Ukraina vs Italia, Tak Ada Gol Tercipta, Skor Akhir Imbang, Italia Lolos ke EURO 2024 |
|
|---|
| Ukraina vs Italia Kick Off 02.45 WIB, Spalletti: Poin Sama, Tak Ada yang Favorit |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.