PEMILU 2024
Pemilu 2024 dan Peluang Caleg Pemula di DPRD Kepri
Pemilu 2024 rupanya punya magnet untuk generasi muda satu ini turun menjadi caleg DPRD Kepri. Berikut wawancaranya dalam Tribun Batam Poscast..
KEPRI, TRIBUNBATAM.id - Calon legislatif dari Kepri pada Pemilu 2024 banyak peminat.
Apalagi dengan munculnya wajah baru yang akan maju dan bersaing dalam Pemilu 2024 mendatang.
Satu di antaranya ialah bakal caleg DPRD Kepri dari Partai Amanat Nasional (PAN), Muhammad Alfian.
Lewat Tribun Podcast edisi Senin (2/10/2023), pemuda 26 tahun ini buka-bukaan alasannya memantapkan hari masuk dunia politik di usia yang masih sangat muda.
Berikut petikan wawancaranya.
Keterangan:
TB: Tribun Batam
MA: Muhammad Alfian.
TB: Untuk pertama kalinya, bisa memperkenalkan diri terlebih dahulu?
MA: Nama saya Muhammad Alfian umur 26 tahun. Jenjang pendidikan mulai SD dan SMP di Putera Batam, lanjut SMA Negeri 1 Sekupang, dan kuliah di Universitas Gunadarma jurusan Teknik Informatika.
TB: Bisa diceritakan pertama kali terjun di dunia politik?
MA: Dari SD umur 9 atau 10 tahun yang pertama kali di kenalkan oleh ayah saya yang memang berkecimpung di dunia politik selama tiga periode.
Jadi setiap hari itu banyak masyarakat yang datang kerumah minta tolong ke ayah bahkan menyampaikan aspirasinya.
Hal itu yang menjadikan saya ingin berkecimpung di dunia politik.
TB: Bagaimana atau kapan bisa tertarik di partai politik?
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Tribun-Batam-Podcast-edisi-Senin-2-Oktober-2023.jpg)