BALLON D OR

Lionel Messi Raih Penghargaan Ballon d Or 2023, Sisihkan Erling Haaland, Kylian Mbappe

Lionel Messi Raih Penghargaan Ballon d Or 2023 atau ke-8 dalam karirnya, sisihkan Erling Haaland dan Kylian Mbappe yang menempati urutan kedua & ketig

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
AFP/FRANCK FIFE
Lionel Messi raih penghargaan Ballon d'Or 2023 di Paris, Senin (30/10/2023). Lionel Messi bersama dua anaknya usai menerima trofi Ballon d'Or ke-8 dalam karirnya, 2023. 

PARIS, TRIBUNBATAM.id - Mega Bintang Argentina Lionel Messi, dinobatkan sebagai pesepakbola putra terbaik di dunia pada ajang penghargaan Ballon d’Or 2023.

Lionel Messi menyisihkan Erling Haaland (Manchester City) dan Kylian Mbappe (PSG).

Namun, Erling Haaland (Manchester City) tidak perlu berkecil hati karena mendapat penghargaan lain sebagai penyerang terbaik dunia dan berhak atas trofi Gerd Mueller.

Malam penganugerahan Ballon d’Or 2023 digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, Senin malam atau Selasa (31/10/2023) dini hari WIB.

Lionel Messi dinobatkan sebagai peraih Ballon d’Or 2023 karena keberhasilan mengantarkan Argentina meraih trofi Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pemain berjulukan La Pulga itu bersinar di Piala Dunia 2022 dengan torehan tujuh gol dan tiga assist selama membela Argentina.

Lionel Messi mengukir banyak rekor di Piala Dunia 2022, di antara menjadi pemain tersubur Argentina di ajang Piala Dunia.

Lionel Messi melewati pencapaian Gabriel Batistuta, yang sebelumnya menjadi pencetak gol terbanyak Argentina di Piala Dunia dengan raihan 10 gol.

Lionel Messi adalah satu-satunya pemain yang mampu mencetak gol di babak grup, perempat final, semifinal, dan final, dalam satu edisi Piala Dunia.

Saat itu, Lionel Messi juga dinobatkan sebagai perah Golden Ball atau Pemain Terbaik Piala Dunia 2022.

Sementara itu, Erling Haaland diberikan gelar striker terbaik di dunia atau peraih penghargaan Gerd Mueller.

Striker asal Norwegia itu memang sangat subur saat tampil bersama Manchester City pada musim 2022-2023.

Secara keseluruhan, Haaland berhasil mengemas 52 gol dari 53 penampilan di semua kompetisi bersama Manchester City musim lalu.

Erling Haaland juga menjadi bagian penting dari kejayaan Man City musim lalu dengan pencapaian treble winner atau tiga trofi dalam satu musim.

Manchester City sukses meraih trofi Liga Champions, Piala FA, dan Premier League dalam kampanye 2022-2023.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved