LIGA CHAMPIONS

Live Streaming Real Madrid vs Braga, Ancelotti Tak Mau Timnya Lakukan Kesalahan

Real Madrid akan tampilkan permainan terbaiknya saat menjamu Braga di Stadion Santiago Bernabeu pada leg kedua faseg grup C Liga Champions Eropa

Editor: Mairi Nandarson
AFP/OSCAR DEL POZO
Pelatih Real Madrid asal Italia Carlo Ancelotti saat pertandingan Atletico de Madrid vs Real Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, 24 September 2023. 

TRIBUNBATAM.id, MADRID - Real Madrid tak mau menganggap enteng SC Braga pada matchday 5 grup C Liga Champions 2023-2024, Rabu (8/11/2023) malam atau Kamis (9/11/2023) dini hari pukul 03.00 WIB.

Real Madrid memiliki catatan apik saat berjumpa SC Braga pada laga leg pertama fase grup C.

Bermain sebagai tim tamu, Real Madrid berghasil mencuri kemenangan 2-1 dari markas SC Braga.

Kemenangan tersebut tentu sangat penting bagi Real Madrid untuk bisa terus melaju ke babak selanjutnya.

Kini Real Madrid tengah memimpin klasemen sementara Grup C Liga Champions 2023-2024.

Menduduki posisi puncak, Real Madrid memiliki koleksi sembilan poin hasil dari tiga laga sebelumnya.

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Champions 2023-2024 Setelah AC Milan Menang, Barcelona Kalah

Dengan raihan sembilan poin, Real Madrid hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk lolos ke babak 16 besar.

Laga leg kedua melawan Braga menjadi kesempatan bagi Real Madrid untuk mendapatkan tiket babak 16 besar.

Duel Real Madrid vs SC Braga akan berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu.

Real Madrid akan tampil sebagai tuan rumah pada laga leg kedua melawan SC Braga.

Kendati akan tampil sebagai tuan rumah, Real Madrid enggan untuk meremehkan tim tamu.

Sebab menurut pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti melawan SC Braga sangat sulit.

Baca juga: Hasil Shakhtar vs Barcelona, Danylo Sikan Cetak Gol, Barcelona Kalah

Ancelotti berkaca pada laga leg pertama, saat timnya telah unggul dua gol, justru kebobolan.

Lini pertahanan Real Madrid sempat lengah setelah Jude Bellingham mencetak gol kedua di menit 61' babak pertama.

Dua menit berselang memanfaatkan kelengahan tersebut, SC Braga mampu mencuri gol.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved