TIMNAS INDONESIA
Shin Tae-yong Tingkatkan Intensitas Latihan Timnas Indonesia di Hari Kedua TC Turki
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mulai meningkatkan intensitas latihan timnas Indonesia di hari kedua masa pemusatan latihan (TC) di Turki.
TRIBUNBATAM.id - Timnas Indonesia kini tengah mempersiapkan diri jelang Piala Asia 2023 di Qatar.
Menatap Piala Asia 2023, Timnas Indonesia diketahui menggelar pemusatan latihan di Antalya, Turki.
Pemusatan latihan akan mulai dilakukan pada tanggal 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024 di Antalya, Turki.
Kini, Timnas Indonesia memasuki hari kedua masa pemusatan latihan (TC) di Antalya, Turki, Sabtu (23/12/2023).
Di hari kedua, intensitas latihan timnas Indonesia mulai ditingkatkan.
Pada pagi hari, penggawa Garuda melakukan latihan gym di hotel tempat mereka menginap.
Latihan gym dibagi menjadi beberapa bagian yang berfokus untuk penguatan otot pemain.
Baca juga: Shin Tae-yong Boyong 29 Pemain Untuk TC Timnas Indonesia, Ada Nama Justin Hubner
Di sore hari pukul 16.00, penggawa Garuda berlatih di lapangan selama dua jam.
Lapangan latihan mulai pindah ke lapangan latihan utama, sehingga pemain perlu menggunakan bus menuju tempat latihan dengan waktu tempuh sekitar 5 menit dari hotel.
Latihan kali ini sudah dipimpin langsung oleh pelatih Shin Tae-yong.
Seluruh pemain antusias dan berlatih serius mengikuti arahan pelatih.
Latihan diawali dengan stretching dan jogging ringan.
“Cuaca sedikit agak dingin, jadi sedang dalam adaptasi juga. Latihan hari ini memang berfokus pada (body) balance pemain dan pemulihan dan antisipasi pada pertandingan nanti, jadi latihan skill dan kontrol juga,” jelas Shin Tae-yong.
“Puji Tuhan saya kondisinya sangat luar biasa, sangat excited bergabung dengan National Team, saya harap kondisinya akan semakin baik dan baik setiap harinya."
"Saya yakin dan juga berdoa semoga jauh dari cedera lagi dan yang penting bisa membantu tim dan bisa kembali tim itu membuat bahagia sekali,” tambah Marselino Ferdinan yang sempat absen membela Indonesia karena dibekap cedera.
“Saya lihat anak-anak lain juga sangat baik kondisinya, sangat luar biasa tadi,” imbuh Marselino
(Tribunbatam.id)
| Jadwal Tiga Ujicoba Timnas U17 Indonesia di Dubai Jelang Piala Dunia U17 2025 di Qatar |
|
|---|
| Alex Pastoor Usai Dipecat Timnas Indonesia: Tim Peringkat 119 Ingin ke Piala Dunia, Itu Tak Logis |
|
|---|
| Resmi, Patrick Kluivert Dipecat Sebagai Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia vs India Malam Ini Live Indosiar, Cari 11 Pemain Terbaik |
|
|---|
| Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia vs India Live Indosiar Mulai Pukul 20.00 WIB |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.