LIGA 2
Jadwal Liga 2 Persijap Jepara vs Sulut United FC, Laskar Kalinyamat Mau Menang
Persijap Jepara targetkan kemenangan saat berjumpa Sulut United FC pada partai pamungkas Grup C babak play-off degradasi Pegadaian Liga 2 2023-2024
TRIBUNBATAM.id, JEPARA - Persijap Jepara ingin mengakhiri laga pamungkas Grup C play-off degradasi dengan kemenangan.
Persijap Jepara akan menghadapi Sulut United FC pada laga keenam Grup C play off degradasi Liga 2 2023-2024.
Laga Persijap Jepada vs Sulut United FC akan digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini, Sabtu (3/2/2024) sore pukul 15.00 WIB.
Sejatinya Persijap Jepara telah mengamankan diri dari ancaman degradasi Pegadaian Liga 2 2023-2024.
Saat ini Persijap Jepara menduduki posisi puncak Grup C babak play-oof degradasi dengan raihan 12 poin.
Baca juga: Jadwal Liga 2 Semen Padang vs Persiraja, Penentuan Nasib Kabau Sirah
Hasil tersebut didapatkan Persijap Jepara dari empat kemenangan dan menelan satu kekalahan.
Meski telah mengamankan diri dari ancaman degradasi, Persijap Jepara memiliki tekat untuk meraih kemenangan pada laga pamungkas Grup C.
Pada laga tersebut, Persijap Jepara akan menghadapi Sulut United FC.
Kemanangan pada laga tersebut menjadi harga mati bagi Persijap Jepara.
Pasalnya tim berjuluk laskar Kalinyamat itu ingin mempersembahkan kemenangan kedapa masyarakat Jepara.
Baca juga: Jadwal Liga 2 Sriwijaya FC vs Perserang, Laskar Wong Kito Pantang Remehkan Lawan
Pelatih Persijap Jepara, Alfiat menegaskan timnya bakal tampil all-out saat menjamu Sulut United FC.
Pasalnya kemenangan menjadi harga mati bagi skuat Kalinyamat.
"Jangan sampai mengecewakan masyarakat Jepara. Kami tetap all out untuk menghadapi Sulut United," ucap Alfiat.
Sementara itu laga melawan Sulut United tak akan mempengaruhi Persijap Jepara pada Liga 2.
Pasalnya Persijap Jepara telah mengamanakan diri dari ancaman degradasi.
Baca juga: Grup X Liga 2, Skenario Persiraja Lolos ke Semifinal, Cukup Raih Hasil Imbang
| Rekap Hasil, Klasemen, dan Jadwal Liga 2 2024: PSIM Yogyakarta Pesta Gol, Persibo Selalu Menang |
|
|---|
| Jadwal Lengkap Liga 2 2024 Pekan Kedua: Persikabo 1973 Vs Persiraja, Makan Konate Siap Debut |
|
|---|
| Hasil dan Klasemen Pekan Pertama Liga 2 2024-2025, Jadwal Hari Ini Ada Derby Jawa Timur |
|
|---|
| Liga 2 Berakhir, PSBS Biak Juara, Semen Padang Runner-up, Alexsandro Perreira Pemain Terbaik |
|
|---|
| Hasil Final Liga 2 2023-24 Leg 1, PSBS Biak Menang 3-0 atas Semen Padang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.