LIGA 2
Jadwal Liga 2 Sriwijaya FC vs Perserang, Duel Penentuan Nasib Laskar Singandaru
Perserang Serang wajib menang dari Sriwijaya FC pada matchday 7 play-off Liga 2 2023-2024 demi menjamin terhindar dari degradasi.
TRIBUNBATAM.id, SERANG - Perserang Serang akan bertamu ke markas Sriwijaya FC pada matchday 5 play-off Liga 2 2023-2024.
Laga antara Sriwijaya FC vs Perserang akan berlangsung pada Jumat (2/2/2024) pukul 15.00 WIB.
Duel Sriwijaya FC vs Perserang akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan.
Laga kali ini akan menjadi laga yang sangat penting bagi Perserang Serang.
Pasalnya Perserang Serang tidak boleh kalah pada laga kali ini agar terhindar dari degradasi.
Baca juga: Jadwal 12 Besar Liga 2 Semen Padang vs Persiraja, Laga Hidup-Mati Demi Tiket Semifinal
Saat ini Perserang Serang berada di peringkat dua Grup A play-off Liga 2 2023-2024.
Seperti diketahui dua penghuni peringkat terbawah di play-off otomatis akan terdegradasi dari Liga 2 2023-2024.
Sementara Perserang Serang ada potensi turun ke peringkat tersebut jika kalah pada laga kali ini.
Grup A play-off Liga 2 2023-2024 sendiri dihuni oleh empat tim.
Dimana Sriwijaya FC saat ini berada di puncak klasemen dengan raihan 13 poin.
Baca juga: Liga 2 - Bertandang ke Jepara, Sulut United Wajib Menang untuk Hindari Degradasi
Catatan tersebut Sriwijaya FC dipastikan aman dan akan mengakhiri babak play off sebagai pemuncak grup.
Sementara Sada Sumut FC saat ini berada di dasar klasemen dan belum meraih poin sama sekali.
Catatan tersebut membuat Sada Sumut dipastikan terdegradasi dari Liga 2 2023-2024.
Di atas Sada Sumut FC ada PSKC Cimahi yang memiliki potensi membuat Perserang Serang terdegradasi juga.
Saat ini Perserang Serang berada di peringkat dua dengan raihan sembilan poin.
Baca juga: Jadwal Liga 2 Persijap Jepara vs Sulut United FC, Laskar Kalinyamat Mau Menang
Sementara PSKC Cimahi berada di peringkat tiga dengan raihan tujuh poin.
Dari catatan tersebut, laga matchday 6 play-off kali ini jadi laga kunci bagi PSKC Cimahi dan Perserang Serang.
Karena hasil kemenangan jadi peluang bagi kedua tim bertahan di Liga 2 2023-2024.
Bagi Perserang Serang, kemenangan jadi nilai wajib jika mereka ingin bertahan di Liga 2 2023-2024.
Pasalnya hasil imbang saja dinilai belum bisa membuat aman Perserang Serang.
Baca juga: Jadwal Liga 2 Semen Padang vs Persiraja, Penentuan Nasib Kabau Sirah
Karena jika Perserang Serang imbang, dan PSKC Cimahi menang lawan Sada Sumut.
Maka catatan kedua tim akan sama yakni sama-sama meraih 10 poin.
Namun PSKC Cimahi memiliki selisih gol yang lebih unggul.
Melihat catatan tersebut, Perserang Serang tampaknya harus menang demi menjamin keselamatan mereka di Liga 2 2023-2024.
Jadwal Liga 2 2023-2024 - Play- Off
Grup A
Pukul 15.00 WIB - Sriwijaya FC vs Perserang Serang
Pukul 15.00 WIB - Sada Sumut FC vs PSKC Cimahi
Klasemen Grup A
| Tim | Main | M | S | K | Poin |
| Sriwijaya FC | 5 | 4 | 1 | 0 | 13 |
| Perserang Serang | 5 | 3 | 0 | 2 | 9 |
| PSKC Cimahi | 5 | 2 | 1 | 2 | 7 |
| Sada Sumut | 5 | 0 | 0 | 5 | 0 |
(Tribunbatam.id/Fahmi Ghifari)
.
* Baca berita Tribun Batam lainnya di Google News
Sriwijaya FC vs Perserang Serang
Sriwijaya FC
Perserang Serang
Liga 2 2023-2024
Play-Off Liga 2 2023-2024
Jadwal Liga 2 2023-2024
| Rekap Hasil, Klasemen, dan Jadwal Liga 2 2024: PSIM Yogyakarta Pesta Gol, Persibo Selalu Menang |
|
|---|
| Jadwal Lengkap Liga 2 2024 Pekan Kedua: Persikabo 1973 Vs Persiraja, Makan Konate Siap Debut |
|
|---|
| Hasil dan Klasemen Pekan Pertama Liga 2 2024-2025, Jadwal Hari Ini Ada Derby Jawa Timur |
|
|---|
| Liga 2 Berakhir, PSBS Biak Juara, Semen Padang Runner-up, Alexsandro Perreira Pemain Terbaik |
|
|---|
| Hasil Final Liga 2 2023-24 Leg 1, PSBS Biak Menang 3-0 atas Semen Padang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Klasemen-Grup-A-Play-Off-Liga-2-2023-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.