LIGA INGGRIS

Hasil Piala FA Luton Town vs Manchester City, Erling Haaland Cetak 5 Gol, City Menang 6-2

Hasil Piala FA Luton Town vs Manchester City, Erling Haaland Cetak 5 Gol dalam drama 8 gol di Kenilworth Road, Man City menang 6-2

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
twitter.com/mancity
Hasil Piala FA 2023-2024 putaran kelima, Luton Town 2-6 Manchester City, Selasa (27/2/2024) 

LUTON, TRIBUNBATAM.id -  Hasil Piala FA 2023-2024 putaran kelima antara Luton Town vs Manchester City, Selasa (27/2/2024) dimenangkan tim tamu.

Pertandingan Luton Town vs Manchester City di Fa Cup 2023-2024 putaran kelima itu berakhir dengan skor 2-6 untuk keunggulan skuat asuhan Pep Guardiola.

Erling Haaland dan Kevin De Bruyne menjadi bintang kemenangan Manchester City pada laga yang berlangsung di kandang Luton Town, Stadion Kenilworth Road, Luton itu.

Erling Haaland mencetak empat gol pada laga ini masing-masing pada menit ke 3', 18', 40', 55', dan menit ke 58.

Empat dari lima gol Erling Haaland yang berhasil dijaringkan ke gawang Luton Town berkat assist Kevin de Bruyne.

Baca juga: Jadwal Piala FA 2023-2024 Putaran 5, Chelsea vs Leeds United, Nottingham vs Manchester United

Satu gol Manchester City lainnya dicetak Mateo Kovacic pada menit ke 72.

Tuan rumah Luton Town mampu mencetak dua gol pada laga ini yang ditorehkan Jordan Clark pada menit ke 45', dan menit ke 52.

Kemenangan ini membawa Manchester City lolos ke putaran keenam atau babak perempat final Piala FA 2023-2024.

Berdasarkan statistik laga ini, Manchester City tidak terlalu dominan meski masih unggul dalam penguasaan bola mencapai 58 persen.

Manchester City melepaskan 17 kali tembakan ke arah gawang Luton Town, dimana 17 di antaranya mengarah ke gawang alias shot on target.

Sementara Luton Town melepaskan 14 tembakan dengan 7 yang tepat sasaran.

Statistik pertandingan Luton Town vs Manchester City
Statistik pertandingan Luton Town vs Manchester City (twitter.com/emiratesFACup)

Baca juga: Hasil Bournemouth vs Manchester City, Phil Foden Cetak Gol, City Menang, Pepet Liverpool di Klasemen

Jalannya pertandingan

Meski bertindak sebagai tim tamu, Manchester City tetap tampil seperti biasanya.

Permainan menyerang yang mengandalkan penguasaan bola langsung diperagakan serdadu Pep Guardiola sejak menit awal.

Hasilnya pun positif.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved