KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026
Tergantung Shin Tae-yong, Manajer Timnas Sebut Thom Haye, Ragnar Oratmangoen Bisa Main vs Vietnam
Tergantung Shin Tae-yong, Manajer Timnas Indonesia sebut Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen sudah memenuhi syarat untuk dimainkan pada laga vs Vietnam
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id, HANOI - Timnas Indonesia punya tambahan amunisi jelang laga kedua melawan Vietnam di kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (26/3/2024).
Pemain keturunan yakni Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen dikonfirmasi sudah bisa membela timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam pada matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kehadiran Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen bisa menutupi masalah pemain Indonesia yang mengalami cedera, sakit dan akumulasi kartu paska pertandingan di SGBK Kamis lalu.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam pukul 19.00 WIB.
Menjelang pertandingan itu, manajer timnas Indonesia Sumardji mengungkapkan bahwa dua pemain keturunan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen sudah bisa dimainkan.
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen ini baru resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 18 April 2024 lalu.
Baca juga: Vietnam vs Timnas Indonesia Live RCTI 19.00 WIB, Ragnar Oratmangoen: Saya Berharap Bisa Debut
Saat itu mereka baru menjalani sumpah menjadi WNI dan proses administrasi hingga pengurusan perpindahan federasi pun dilakukan PSSI.
Dengan proses administrasi tersebut Ragnar dan Haye bahkan belum bisa bergabung dengan timnas Indonesia pada leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Kamis (21/3/2024) lalu.
Kedua pemain ini diketahui masih duduk di tribun penonton karena proses perpindahan federasi masih berlanjut.
Karena itu, setelah proses naturalisasi itu pun menjadi pertanyaan apakah Ragnar dan Haye bisa membela timnas Indonesia melawan Vietnam pada leg kedua ini.
Menanggapi hal ini, Sumardji memberikan kabar terbaik buat pecinta sepakbola Tanah Air.
Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN) tersebut mengatakan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen sudah bisa membela skuad Garuda.
“Insya Allah bisa dimainkan untuk pertandingan besok,” ujar Sumardji kepada awak media Senin (25/3/2024).
Baca juga: Jadwal Tanding Timnas Indonesia vs Vietnam, Shin Tae-yong: Kami Datang Untuk Menang, Bukan Imbang
Pernyataan tersebut pun bisa dipastikan bahwa proses perpindahan federasi kedua pemain tersebut tak ada masalah dan sudah selesai.
Untuk itu, Haye dan Ragnar dipastikan bisa memperkuat lini tengah dan depan tim Merah Putih nantinya.
| Timnas Indonesia Kalah, Gagal ke Piala Dunia 2026, Tagar KluiverOut Menggema di Media Sosial |
|
|---|
| Jadwal Timnas Indonesia vs Irak, Patrick Kluivert: Kami Harus Lebih Kuat dan Menang |
|
|---|
| Skenario dan Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Setelah Kalah vs Arab Saudi |
|
|---|
| Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi Malam Ini di RCTI, Kluivert Latih Skema Bola Mati |
|
|---|
| Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Arab Saudi Live RCTI, Kluivert: Fokus dan Main Cerdas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.