BINTAN TERKINI
Bupati Bintan Roby Kurniawan Kebut Infrastruktur Jalan, Indeks Konektivitas Naik
Bupati Bintan Roby Kurniawan memfokuskan pada infrastruktur jalan. Dampaknya, indeks konektivitas di sana naik selama tahun 2023.
Penulis: ronnye lodo laleng | Editor: Septyan Mulia Rohman
TRIBUNBATAM.id, BINTAN - Indeks konektivitas di Kabupaten Bintan mencapai 8,82 poin selama tahun 2023.
Angka ini meningkat dari sebelumnya, yang berada pada 4,31 poin dengan pertumbuhan kinerja sebesar 204,64 persen.
Selain itu, sejak tahun 2023, telah dilakukan pemuktahiran data sehingga terdapat penambahan ruas jalan di Kabupaten Bintan.
Awalnya hanya 330 ruas jalan, kini meningkat menjadi 450 ruas jalan atau bertambah sekitar 120 ruas jalan.
Bupati Bintan Roby Kurniawan mengatakan, salah satu peningkatan konektivitas dan penambahan ruas jalan yaitu melalui penyelesaian pekerjaan Jalan Lintas Timur dan pelebaran Jalan Pengudang.
Proyek lanjutan Lintas Barat (Lintas Timur) sepanjang 4,6 Kilometer yang menggunakan dana APBN tahun 2023 sebesar Rp 59 miliar tersebut telah selesai dan dapat dimanfaatkan warga saat ini.
"Alhamdullilah, Jalan Lintas Timur saat ini sudah lebih bagus, dan dapat dimanfaatkan warga dan ini dianggarkan melalui Kementerian Bappenas RI," tegasnya
Berdasarkan data Dinas PUPR Bintan bahwa Persentase Kemantapan Jalan di Kabupaten Bintan sampai tahun 2023 telah mencapai 72,43 persen dengan panjang jalan kondisi mantap sepanjang 622,307 kilo meter lebih.
Untuk pelebaran jalan dari Sialang, Desa Pengudang menuju Desa Berakit akan diperlebar dengan menambah sekitar tiga meter sisi kanan dan kiri jalan yang sudah ada saat ini.
"Kita dapat bantuan dari pusat itu untuk pelebaran jalan, anggarannya sekitar Rp90 miliar," kata Roby.
Dalam waktu dekat jalan itu akan dikerjakan.
Semoga hadirnya jalan itu, bisa mempermudah kelancaran aktivitas masyarakat di Kabupaten Bintan.
Baca juga: Bupati Bintan Roby Kurniawan Minta Instansi Terkait Bersiap Hadapi Mudik Lebaran
"Infrastuktur menjadi penting untuk pertumbuhan ekonomi masyarakat Bintan," kata dia.
Sementara itu, salah satu pengendara Jai, saat ditemui mengatakan dirinya sangat sedang senang atas selesainya Jalan Lintas Timur itu.
Dia mengakui jalan itu bisa membantu dirinya beraktivitas.
| Didi Tak Kapok Curi Motor di Bintan, Residivis Ini Kembali Berurusan Dengan Polisi |
|
|---|
| Tiga Tersangka Pembunuhan Amizan Tertunduk Lesu, Gerak Gerik Terjadi Selama Rekonstruksi di Bintan |
|
|---|
| Terjadi Setiap Tahun dan Tak Ada Solusi, Warga Bintan Keluhkan Tumpahan Minyak di Pesisir Pantai |
|
|---|
| Bupati Bintan Roby Minta OPD Tingkatkan Semangat Kerja, Utamakan Kepentingan Warga di 2026 |
|
|---|
| Disnaker dan Pengusaha Bintan Kompak Usulkan Dua Nilai Alfa UMK Tahun 2026 ke Bupati Bintan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Bupati-Bintan-kebut-infrastruktur-jalan-slcvnd.jpg)