Batam Terkini

Cegah Penipuan Digital ke Gen Z, Bendahara AFTECH Kenalkan Modus dan Program Infinity

Mereka sangat kenal dengan aplikasi pesan, media sosial, dan berbagai platform digital yang memudahkan komunikasi dan berbagi informasi.

Penulis: Ucik Suwaibah | Editor: Eko Setiawan
Tribunbatam.id/Istimewa
AFTECH Kenalkan Modus dan Program Infinity 

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Tumbuh di tengah kemajuan teknologi dan perkembangan media sosial yang pesat, membuat Gen Z sangat terampil dalam menggunakan berbagai platform digital yang terhubung secara online. 

Mereka sangat kenal dengan aplikasi pesan, media sosial, dan berbagai platform digital yang memudahkan komunikasi dan berbagi informasi.

Namun, kedekatan mereka dengan teknologi dan media sosial tidak tanpa risiko. 

Keterampilan digital yang tinggi ini seringkali membuat mereka merasa lebih percaya diri dan kurang waspada terhadap potensi bahaya di dunia maya.

Penipuan online, seperti phishing, penipuan identitas, dan penawaran investasi palsu, sering kali menjadi ancaman yang serius bagi mereka.

Banyak dari mereka yang mungkin tidak sepenuhnya menyadari teknik-teknik yang digunakan oleh penipu untuk mengeksploitasi informasi pribadi atau keuangan mereka.

Baca juga: Resmi Dibuka, Adhya Building Sewakan Co-Working Space Premium di Infinity Business Center

Berdasarkan sumber Kominfo & Center for Digital Society (2023) bahwa 68,1 Gen Z di Indonesia pernah menjadi korban penipuan digital, dengan tingkat kerentanan 3x lebih besar dibandingkan generasi lainnya. 

Wakil Bendahara Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH), Chrisma Albandjar juga menyampaikan gen Z yang pernah menjadi korban penipuan digital, ditengarai dengan berbagai modus penipuan digital termarak.

"Modus penipuannya antara lain tautan berisi virus atau malware, pinjaman ilegal, penipuan berkedok hadiah, investasi ilegal, dan penipuan berkedok krisis keluarga," ujar Chrisma Albandjar beberapa waktu lalu.

Dalam upaya menekan angka tersebut pihaknya menghadirkan berbagai kampanye edukasi konsumen.

"Kampanye edukasi konsumen ini khususnya terkait social engineering (soceng) yang marak terjadi melalui sosial media, dan tips melindungi diri dari kejahatan siber tersebut dari perspektif pengguna," tambahnya

Kampanye juga dilakukan dengan melibatkan pemangku kepentingan lainnya termasuk KOL, serta pesan edukasi interaktif yang erat dengan generasi muda

Baca juga: VIRAL di Lingga Kepri Modus Penipuan Catut Nama Istri Bupati

"AFTECH turut mendukung dan berpartisipasi aktif dalam kampanye kolaborasi PeKA (Peduli, Kenali, Adukan) oleh Bank Indonesia," sebut Chrisma.

Agar menjangkau diberbagai elemen, terutama gen Z, Program Infinity turut bekerja sama dengan universitas di dalam dan luar Jakarta.

"Melalui kegiatan edukasi dan sosialisasi penggunaan layanan fintech secara bijak dengan target komunitas generasi muda," katanya.

Hal ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan literasi dan kepercayaan para pengguna terhadap layanan fintech. 

Sekaligus menjadi ruang diskusi langsung dengan para pengguna, atau disebut dengan SobatFintech. (Tribunbatam.id/Ucik Suwaibah)

Baca berita Tribunbatam.id lainnya di Google News

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved