Pembunuhan Jessica Sollu

Jessica Sollu Gadis Muda Dibunuh dan Diperkosa, Jenazahnya Dibuang ke Dalam Jurang Tana Toraja

Setelah beberapa hari jadi misteri, Polres Luwu Timur akhirnya berhasil menangkap pelaku pembunuhan Jessica Sollu alias Cika warga Batualu, Kecamatan

|
Editor: Eko Setiawan
TribunToraja/Rifki
Foto Jessica Sollu terpajang di atas peti jenazahnya saat disemayamkan di rumah duka di di Lembang Batualu Selatan, Kecamatan Sangalla Selatan, Tana Toraja, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (18/11/2024). Pelaku pembunuhan Jessica telah ditangkap. 

Pelaku sempat merudapaksa korban sebelum menghabisi nyawanya dan membuangnya ke jurang.

Kronologi

Peristiwa itu dilakukan di Desa Kasintuwu, Kecamatan Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur, Selasa (12/11/2024) lalu.

Peristiwa itu berawal saat mobil ditumpangi korban singgah di salah satu warung di daerah Tarengge, Mangkutana.

Pelaku saat itu minum kuku bima, sementara korban tertidur di dalam mobil.

Saat pelaku kembali ke mobil, ia melihat korban tertidur.

Baju kaos korban naik ke atas sehingga pelaku melihat bagian perut korban.

Pelaku kemudian bernafsu untuk merudapaksa korban.

Di tengah perjalanan, pelaku singgah di tepi jalan yang sepi lalu mencekik leher dan membungkam mulut korban.

Kemudian merudapaksa korban yang sudah dalam keadaan tidak berdaya.

Pelaku kemudian mencekik leher korban hingga meninggal dunia.

Akmal juga mengambil barang berharga korban dan membuang mayat korban ke jalan.

Barang korban diambil berupa satu unit handphone merek iPhone, juga gelang dan anting emas milik korban.

Setelah mengambil barang berharga korban, pelaku kemudian menyeret Jessica Sollu Alias Cika hingga dijatuhkan ke dalam jurang.

Selanjutnya pelaku kembali ke mobil dan memutar balik mobil kembali ke arah Palopo.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved