JADWAL KAPAL
Jadwal Kapal Pelni KM Kelud dari Batam ke Tanjung Priok Februari 2025 Berikut Harga Tiket
Simak jadwal kapal pelni KM Kelud Batam ke Tanjung Priok dan Tanjung Priok ke Batam selama bulan Febuari 2025.
BATAM, TRIBUNBATAM.id - Jadwal kapal pelni KM Kelud dari Batam tujuan Tanjung Priok, Jakarta Utara untuk keberangkatan bulan Februari 2025 sudah dapat diketahui.
Berdasarkan situs resmi pelni.co.id, ada empat kali keberangkatan kapal pelni KM Kelud dari Batam ke Tanjung Priok selama Februari 2025.
Sementara itu, ada tiga kali keberangkatan jadwal kapal pelni KM Kelud dari Tanjung Priok ke Batam di bulan yang sama.
Jadwal kapal pelni KM Kelud dari Batam ke Tanjung Priok di bulan Februari pertama kali berangkat pada Rabu, 5 Februari 2025 pukul 17.00 WIB.
Baca juga: Jadwal Kapal Pelni Rute Balikpapan Kalimantan Timur ke Baubau Sulawesi Tenggara Febuari 2025
Perjalanan dari Batam ke Tanjung Priok akan ditempuh selama 1 hari 6 jam.
Kapal KM Kelud diperkirakan tiba Kamis, 6 Februari 2025 pukul 23.00 WIB di Tanjung Priok.
Jadwal selanjutnya, KM Kelud dari Batam ke Tanjung Priok akan berangkat Rabu, 12 Febuari 2025 pukul 12.00 WIB.
KM Kelud diperkirakan tiba di Tanjung Priok pada Kamis, 13 Februari 2025 pukul 18.00 WIB.
Berikutnya, KM Kelud dijadwalkan berangkat pada Rabu, 19 Februari 2025 dari Batam ke Tanjung Priok pukul 15.00 WIB.
Kapal Kelud diperkirakan tiba di tempat tujuan pada Kamis, 20 Februari 2025 pukul 21.00 WIB.
Keberangkatan terakhir KM Kelud dari Batam ke Tanjung Priok di bulan Februari dilayani pada Rabu, 26 Februari 2025 pukul 11.00 WIB dan diperkirakan tiba Kamis, 27 Februari 2025 pukul 17.00 WIB.
Sementara itu, untuk kapal pelni dari Tanjung Priok ke Batam pertama kali berangkat Jumat, 7 Febuari 2025 pukul 21.00 WIB.
Selanjutnya, keberangkatan kapal kedua dari Tanjung Priok ke Batam dilayani pada
Jumat, 14 Febuari 2025 Pukul 21.00 WIB.
Lalu, pada Jumat, 21 Febuari 2025 pukul 22.00 WIB.
Perjalananan dari Tanjung Priok ke Batam akan ditempuh selama 1 hari 7 jam.
Jadwal Kapal Pelni
Jadwal Kapal Pelni KM Kelud
Jadwal KM Kelud Batam ke Jakarta
KM Kelud
Batam
Tanjung Priok
| Jadwal Kapal Roro dari Karimun Periode Januari 2026, Tujuan Kundur, Batam, Hingga Buton |
|
|---|
| Jadwal Kapal KM Sabuk Nusantara 48 Terbaru, Masuk Natuna Sabtu, 10 Januari 2026 |
|
|---|
| Jadwal Kapal Ferry Domestik dan Internasional di Karimun Termasuk Tujuan Batam Awal Tahun 2026 |
|
|---|
| Jadwal Kapal Ferry Karimun ke Malaysia dan Singapura Jelang Tahun Baru 2026 |
|
|---|
| Jadwal Kapal KMP Bahtera Nusantara Terbaru, Masuk Natuna Sabtu, 3 Januari 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Kapal-Pelni-KM-Kelud-melayani-penumpang-dari-Tanjnug-Priok-Jakarta-Utara-2312025.jpg)