DPRD Kepulauan Anambas
Jajaran Pimpinan DPRD Anambas Datangi PLTD Palmatak, Minta Solusi Kerapnya Gangguan Listrik
Ketua DPRD Anambas Rian Kurniawan bersama Wakil Ketua I DPRD, Yusli YS mendatangi kantor PLTD Palmatak, Sabtu (1/3/2025).
Penulis: Novenri Halomoan Simanjuntak | Editor: Dewi Haryati
Laporan Tribun Batam, Noven Simanjuntak
TRIBUNBATAM.id, ANAMBAS - Ketua DPRD Anambas Rian Kurniawan bersama Wakil Ketua I DPRD, Yusli YS mendatangi kantor PLTD Palmatak, Sabtu (1/3/2025).
Kunjungan kedua pimpinan legislatif didampingi oleh sejumlah kepala desa ini dalam rangka inspeksi kondisi listrik yang kerap terganggu dan meresahkan masyarakat.
"Sudah berapa hari ini tempat kita khususnya Dapil II (Siantan Utara, Siantan Tengah dan Palmatak) listrik mati terus. Jadi kita hadir ke sini untuk mengetahui apa penyebabnya," ujar Wakil Ketua I DPRD Anambas, Yusli YS.
Yusli mengatakan, kunjungan ke PLTD Palmatak disambut langsung oleh Manager PLN Anambas, Ade Listrian beserta jajarannya.
"Dari penjelasan pak Ade (Manager PLN Anambas) bahwa mesin di PLTD Palmatak ada 10 unit. 7 unit berfungsi dan 3 unit dalam kondisi rusak," jelasnya.
Karena mesin rusak mencapai 3 unit membuat daya listrik menjadi minus. Hal ini menyebabkan terjadinya pemadaman listrik secara bergantian di Dapil II.
"Solusinya dari mereka (PLN) mungkin akan memindahkan satu unit mesin yang di Tarempa untuk mensuplai daya di PLTD Palmatak," kata Yusli.
Yusli berharap kedepan PLN terus meningkatkan pelayanan agar masyarakat nyaman dan mau berusaha untuk membayar tagihan listrik tepat waktu.
"Sama-sama lah biar enak, warga tepat waktu bayar listrik, PLN optimalkan pelayanan," pungkasnya. (nvn)
Aksi Heroik Afrizal, Pecahkan Kaca Selamatkan Wanita Muda yang Prustasi dan Bakar Diri di Kos |
![]() |
---|
Guru Harus Mengajar di Atas 30 Jam Seminggu, Atasi Kekurangan Guru di Sekolah |
![]() |
---|
Siasat Licik Komplotan Hipnotis Beraksi di Batam, Sasar Lansia Hingga Merugi Rp127,9 Juta |
![]() |
---|
Ombudsman Kepri Desak Pemko Batam Tuntaskan Darurat Sampah di Kecamatan Sagulung |
![]() |
---|
Komplotan Hipnotis Beraksi di Batam dan Bintan, Dua Pelaku Warga Tiongkok |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.