Ormas MKGR Kepri Dukung Rizki Fisal Pimpin Golkar Kepri Periode 2025-2030
Pengurus Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Kepri beri dukungan kepada Rizki Faisal jadi Ketua DPD I Partai Golkar Kepri
Penulis: Renhard Patrecia Sibagariang | Editor: Dewi Haryati
TRIBUNBATAM.id - Hasil Pleno Pengurus Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Kepri memberikan dukungan kepada Rizki Faisal sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Kepri periode 2025-2030.
Dukungan ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Ormas MKGR Kepri, Amrullah Rasal yang menegaskan, keputusan tersebut merupakan hasil kesepakatan seluruh kader MKGR Kepri.
“Saya mewakili ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Kepri secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada Rizki Faisal sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Kepri periode 2025-2030,” ujar Rasal, Jumat (14/11/2025) dalam keterangan tertulis yang diterima Tribunbatam.id.
Rasal mengatakan dukungan ini didasarkan pada prestasi, dedikasi dan loyalitas Rizki Faisal terhadap Partai.
“Beliau memiliki andil yang besar dalam membesarkan Partai Golkar di Kepulauan Riau. Komitmennya pun tidak perlu diragukan lagi baik di internal partai maupun kepada masyarakat luas,” ujar Rasal.
Lebih lanjut, Ormas MKGR Kepri meyakini bahwa Rizki adalah sosok yang tepat untuk memimpin Golkar Kepri.
“Kami yakin jika beliau terpilih, realisasi fisik kantor Partai DPD Partai Golkar akan terealisasi. Karakter beliau adalah petarung dan saya kira karakter ini cocok untuk mengembalikan prestasi kejayaan Partai Golkar beberapa dekade, tidak sekedar janji alias omon-omon saja!,” kata Rasal.
Sebagai informasi, Rizki Faisal merupakan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dapil Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang saat ini duduk di Komisi III.
Ia juga merupakan seorang aktivis 98, dan saat ini dikenal banyak memimpin organisasi besar, seperti IMI Kepri, Federasi Olahraga Barongsai Indonesia Kepri dan MKGR Provinsi Kepri.
Rizki dikenal sebagai politisi kawakan di Golkar yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPD 1 Golkar Kepri.
Pengalamannya selama 3 periode sebagai anggota DPRD Provinsi Kepri menjadi bukti bahwa Rizki Faisal sudah teruji dikancah perpolitikan dan kemasyarakatan. (*)
| AMPI Kepri Tegaskan Dukung Rizki Faisal di Musda Golkar Kepri |
|
|---|
| Rizki Faisal Terima Tribun Batam Awards 2025 sebagai Tokoh Progresif Inovasi Layanan Hukum |
|
|---|
| Rizki Faisal Siap Jembatani Aspirasi Peternak Unggas Bintan ke Komisi IV DPR RI |
|
|---|
| PT Citra Beton Bantah Tuduhan Isu Remon-Rizki, Kuasa Hukum Pastikan Mereka Tak Pernah Dikonfirmasi |
|
|---|
| Aksi Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Lawan Anggota DPRRI Rizki Faisal Tanding Drag di Batam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/pleno.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.