LIGA ITALIA

Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia 2025-2026 Setelah AS Roma, AC Milan Menang, Napoli Kalah

Hasil Liga Italia, Klasemen Liga Italia, Top Skor Liga Italia 2025-2026 pekan 5, setelah AS Roma menang, AC Milan menang, Napoli kalah

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
screenshot legaseriea.it
Klasemen Serie A Liga Italia 2025-2026 Pekan 5 setelah laga Minggu 28/9/2025 

TRIBUNBATAM.id, MILAN - Delapan dari 10 pertandingan pekan 5 Serie A Liga Italia 2025-2026 sudah berlangsung hingga Minggu (28/9/2025).

Ada enam pertandingan pekan 5 Serie A 2025-2026 berlangsung hari Minggu (28/9/2025).

Enam pertandingan yang berlangsung Minggu (28/9/2025) di antaranya melibatkan AC Milan, AS Roma, Fiorentina hingga Sassuolo, klubnya kapten Timnas Indonesi Jay Idzes.

Pada pertandingan hari Minggu itu, AC Milan mengalahkan Napoli dengan skor 2-1.

Kemenangan AC Milan atas Napoli membawanya naik ke peringkat 1 klasemen Liga Italia menggeser Napoli.

Jumlah poin AC Milan dan Napoli juga AS Roma, kini menjadi sama yakni 12 poin setelah pertandingan pekan 5.

AC Milan berhasil dipuncak dengan keunggulan head to head dengan Napoli.

AS Roma naik ke peringkat 3 setelah menang dengan skor 2-0 atas Hellas Verona.

AS Roma bersama Napoli dan AC Milan sama-sama meraih 4 kemenangan dan sekali kalah.

Juventus yang ditahan imbang Atalan pada pertandingan hari Sabtu berada di peringkat 5 dengan nilai 11 poin.

.

Hasil Liga Italia 2025-2026 - Pekan 5

Como 1907 1-1 Cremonese ( Nico Paz 32' - Federico Baschirotto 69' )

Juventus 1-1 Atalanta ( Juan Cabal 78' - Kamaldeen Sulemana 45+1' )

Cagliari 0-2 Inter Milan ( Lautaro Martinez 9', Francesco Pio Esposito 82' )

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved