SAMSUNG
Turun Pesat di Awal November 2025, Segini Harga HP Samsung A56 5G Beserta Fitur Menariknya
Samsung Galaxy A56 5G mengusung spesifikasi handal meskipun turun harga menjelang awal November 2025.
Samsung Galaxy A56 5G ditenagai System on Chip (SoC) Exynos 1580 dengan teknologi fabrikasi 4 nm.
Chip ini memiliki komposisi CPU 8 core yang berkecepatan hingga 2,9 GHz dan GPU Samsung Xclipse 540.
Di atas kertas, chip pada Samsung A56 ini lebih ngebut dibanding pendahulunya.
Sebab, Samsung Galaxy A55 5G dirilis dengan chip Exynos 1480 (4 nm) yang memiliki CPU dengan kecepatan sampai 2,75 GHz yang lebih rendah dibanding Samsung A55.
Layar lebih mumpuni
Sekilas, tampilan depan Galaxy A56 5G dan Samsung A55 5G tampak persis karena sama-sama mengusung layar berlubang (punch hole) kecil.
Meski begitu, Samsung A56 membawa spek layar yang lebih mumpuni.
Samsung Galaxy A56 5G dibekali layar Super AMOLED 6,7 inci, resolusi Full HD Plus (1080 x 2340 piksel), refresh rate 120 Hz dan kecerahan puncak sampai 1.200 nits.
Spesifikasi layarnya terbilang meningkat dari pendahulunya yang hanya memiliki bentang layar 6,6 inci dengan tingkat kecerahan sampai 1.000 nits.
Layar Galaxy A56 5G juga dilapisi dengan kaca pelindung Gorilla Glass Victus+.
*) Disclaimer: Harga dan ketersediaan barang bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan tergantung stock disetiap toko.
(Tribunbatam.id)
Baca berita TribunBatam.id lainnya di Google News
| Segini Harga HP Samsung Z Fold 5 Kapasitas 512GB Jelang November 2025, Ini Fitur Menarik yang Dibawa |
|
|---|
| Samsung M15 5G Mampu Update Software Selama 4 Tahun, Ini Harga HP Samsung M15 5G Awal November 2025 |
|
|---|
| Samsung A17 5G Tinggal Satu Pilihan RAM, Ini Harga HP Samsung A17 5G Terancam Dihapus Bulan Depan |
|
|---|
| Paling Laris Harga HP Samsung S25 FE 8GB/256GB Warna Jetblack, Awal November 2025 Turun Rp 1 Jutaan |
|
|---|
| Battle Harga HP Samsung S24 FE Vs iPhone 15 Pro di November 2025, Mana yang Lebih Worth It Dibeli? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.