MacBook

Harga MacBook Pro M4 Max di 1 November 2025, Apakah SSD 8TB Milik MacBook Pro M4 Max Worth It?

MacBook Pro M4 Max dibekali kapasitas SSD yang mumpuni dan worth it untuk menyimpan dokumen, foto, hingga file-file penting dalam bekerja.

apple.com
HARGA LAPTOP APPLE- Ilustrasi Laptop MacBook Pro M4 Max dilansir dari apple.com, Rabu (29/10/2025). Berikut harga MacBook Pro M4 Max di 1 November 2025. 

TRIBUNBATAM.id- Berikut harga MacBook Pro M4 Max di 1 November 2025.

MacBook Pro M4 Max dibekali memori terintegrasi sebesar 48 GB, dan dapat dikonfigurasi hingga 64 GB atau 128 GB.

Untuk penyimpanan, tersedia opsi SSD mulai dari 512 GB hingga 8 TB, sehingga memberikan fleksibilitas besar dalam menyimpan file proyek berukuran besar.

Spesifikasi MacBook Pro M4 Max 2025

MacBook Pro M4 Max yang punya layar 16 Inci ini memiliki chip terbaru.

Proseso ini diklaim memiliki kinerja single core yang paling mumpuni sejak merilis chip Apple M1.

Neural Engine-nya memiliki perfoma 2x lebih cepat dari M3 untuk meningktkan pembelajaran mesin dan beban kerja AI di Apple Intelligence.

Baca juga: MacBook Air 2017 Warna Silver Paling Laris, Harga MacBook Air 2017 Cuma Segini di Awal November 2025

Dengan M4 Max, MacBook Pro memiliki performa 3,5x lebih baik dari M1 Max, yang mampu mengatasi beban kerja kreatif, seperti visual, skoring film, animasi 3D lebih ngebut.

MacBook Pro yang ditenagai M4 Max menawarkan performa rendering grafis dan visual 7,8x lebih cepat menggunakan Maxon Redshift (aplikasi rendering desain 3D, animasi, model, dkk) dibandingkan MacBook Pro 16 inci yang mengandalkan Intel Core i9.

Soal performa build-nya, MacBook Pro M4 Max mampu menyusun kode XCode lebih baik, dan sudah mengalami peningkatan kinerja.

MacBook Pro M4 Max juga sudah mendukung memori terpadu hingga 128 GB, memudahkan pengguna untuk berinteraksi dan merancang model LLM (Large Language Model) hingga hampir 200 miliar parameter.

Chip baru ini juga mampu mengedit dan menjalankan video ProRes 4K 120 fps yang direkam menggunakan iPhone dan diedit menggunakan Final Cut Pro.

Baca juga: Daftar Harga HP iPhone XS, XR, 11, 12, 13, 14, 15, 16, 17 Resmi iBox Jelang 1 November 2025

MacBook Pro M4 Max memiliki adapter charger dengan daya yang lebih besar hingga 140 watt, serta fast charging 140 watt.

Berbeda dengan dua “saudaranya”, M4 dan M4 Pro yang berdaya 70 watt dengan dukungan fast charging 96 watt.

MacBook Pro jajaran anyar ini juga akan segera kedapatan fitur-fitur baru dari Apple Intelligence yang sudah dijanjikan sejak Juni lalu pada acara Apple WWDC 2024.

Berikut daftar harganya:

  • MacBook Pro 14 inci (M4 Max CPU 14 Core, GPU 32 Core, 36 GB/1 TB): Rp 56,5 juta
  • MacBook Pro 16 inci (M4 Max, CPU 14 Core, GPU 32 Core, 36 GB/1 TB): Rp 58.999.000
  • MacBook Pro 16 inci (M4 Max, CPU 16 Core, GPU 40 Core, 48 GB/1 TB): Rp 59.499.000
Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved