Kunjungan Presiden Jokowi

WAH. Untuk Warga Batam Jokowi Siapkan 21 Unit Sepeda dan Tas Sekolah

Selain meninjau proyek pembangunan Waduk Sei Gong di Pulau Galang, Presiden Jokowi juga akan menggelar pertemuan di Kantor Camat Galang.

Penulis: Dewi Haryati |
TRIBUNNEWS.COM
Artis Choky Sitohang mengambil sepeda pemberian Presiden Joko Widodo di Istana Presiden, Kamis (9/3/2017). 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Selain meninjau proyek pembangunan Waduk Sei Gong di Pulau Galang, Presiden Jokowi juga akan menggelar pertemuan dengan masyarakat Batam di Kantor Camat Galang, Kamis (23/3/2017).

Dalam lawatannya ke kantor Camat Galang, Presiden akan menyerahkan Kartu Indonesia Pintar (KIP), pemberian makanan tambahan (PMT) dan program keluarga harapan (pkh) serta kartu Indonesia Sehat (KIS) kepada pelajar dan masyarakat sekitar.

Baca: Masuk Proyek Besar Jokowi, Waduk Sei Gong Nantinya Bakal Dikelola BP Batam

Tak hanya itu, seperti biasa saat kunjungannya ke sejumlah daerah, Jokowi juga akan bagi-bagi sepeda gunung dan tas sekolah.

Baca: Presiden Jokowi Tiba di Waduk Sungai Gong, Ini yang Dilakukannya

Berdasarkan pantauan Tribun, setidaknya ada 21 unit sepeda gunung yang disiapkan. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved