BATAM TERKINI

CATAT! Pasar Murah di 3 Kecamatan Bakal Diperpanjang hingga Desember. Ini Jadwalnya

Kegiatan pasar murah yang dilangsungkan Pemerintah Kota (Pemko) bersama Bulog Batam akan diperpanjang hingga akhir tahun.

TRIBUNBATAM/ROMA ULY SIANTURI
Suasana pasar murah di Tiban Kampung, Selasa (14/8/2018) 

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Kegiatan pasar murah yang dilangsungkan Pemerintah Kota (Pemko) bersama Bulog Batam akan diperpanjang hingga akhir tahun.

Seharusnya kegiatan ini telah berakhir di akhir September lalu, kini di perpanjang hingga Desember mendatang.

"Kegiatan pasar murah masih kita lakukan hingga akhir tahun. Kita lihat selama sebulan ini antusias warga cukup hangat dan masih ramai," ujar Kepala Bidang (Kabid) Pasar Disperindag Kota Batam, Zulkarnain, Selasa (30/10/2018).

Diakuinya, antusias warga selama sebulan tersebut cukup efektif. Sehingga pihaknya melakukan perpanjangan waktu hingga akhir 2018 mendatang.

Baca: Suara Ledakan Mirip Petir, Begini Kesaksian Nelayan saat Pesawat Lion Air JT610 Jatuh

Baca: UPDATE LION AIR JATUH - Diduga Banyak Jenazah Terjebak dalam Badan Pesawat, Begini Analisa KNKT

Baca: LOKER BATAM HARI INI - Lima Informasi Lowongan Kerja Terbaru Hari Ini di Batam

Baca: 20 Pegawai Kemenkeu Jadi Korban Kecelakaan Lion Air, Ternyata Mereka ke Jakarta Menghadiri Acara Ini

Baca: Pekan Depan Berencana Pulang ke India, Bhavye Suneja Sebut Akan Ada Pesta Kedatangannya

Apalagi di Desember mendatang merupakan puncaknya dan masyarakat juga membutuhkan bahan-bahan sembako untuk merayakan Natal dan tahun baru.

"Kita ingin pasar pemerintah kita ini lebih aktif lagi. Dan mungkin akan berlanjut terus," tuturnya.

Bukan hanya bekerjasama dengan Bulog saja. Untuk melangsungkan kegiatan pasar murah ini juga bekerjasama dengan instansi lainnya atau pihak swasta.

"Selama inikan pasar ini kurang aktif. Jadi ini cara terobosan kita untuk mengefektifkan kembali pasar pemerintah. Menjual barang-barang sembako dengan harga yang tetap wajar dan murah ketimbang pasar lainnya. Pedagang tersebut mempergunakan fasilitas yang disediakan oleh pemerintah," katanya.

Sama halnya dengan Kepala Sub Drive Bulog Batam, Agung Rohman mengakui kegiatan pasar murah dilakukan hingga akhir tahun.

Bukan hanya bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) saja, namun dengan pihak swasta lainnya.

"Kita lanjutkan hingga akhir tahun. Dan juga bekerjasama dengan pihak swasta. Bukan hanya Disperindag saja," kata Agung.

Sebelumnya untuk melakukan aktivasi pasar-pasar pemerintah di kota Batam, Disperindag bersama Bulog akan mengadakan pasar murah.

Dalam satu minggu diselenggarakan di tiga pasar, yakni Pasar Seroja Sagulung, Pasar Hang Tuah Batubesar Nongsa, serta Pasar Tiban Kampung.

"Alhamdullilah Bulog sudah menyiapkan paket sembako mereka. Pada tahap awal ini kita akan mengadakannya sesuai jadwal secara bergantian," kata Kepala Bidang Pasar Disperindag kota Batam, Zulkarnain kepada Tribun.

Sementara itu, perihal jadwalnya sendiri utuk pasar Tiban Kampung diadakan setiap Selasa, Pasar Hang Tuah setiap Kamis, dan Pasar Seroja setiap Sabtu. Di setiap pasar mulai dibuka sejak pukul 07.30 WIB.

"Saat ini kita buka sehari-sehari dulu. Kalau antusias masyarakat banyak, kita buat selama 2 hari. Kemudian sebulan, dan seterusnya. Yang penting kita menarik minat dan antusiasnya masyarakat kita," tuturnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved