Kelangkaan BBM
Tanjungpinang Kekurangan BBM Jenis Solar
Kekurangan pasokan bahan bakar Minyak (BBM) jenis solar mulai dirasakan oleh operator stasiun pengisian bahan bakar
TRIBUNNEWSBATAM, TANJUNGPINANG - Kekurangan pasokan bahan bakar Minyak (BBM) jenis solar mulai dirasakan oleh operator stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) belakangan ini.
Walhasil kekurangan tersebut kerap menjadikan pihak pengelola SPBU sebagai sasaran omelan para konsumen. Kondisi tersebut antara lain dialami oleh pengelola SPBU Batu 16.
Denny, pengawas SPBU tersebut misalnya mengaku kalau stok solar sebanyak 10.000 liter per hari dinilai tak cukup untuk melayani para konsumen.
Menurutnya, stok solar tersebut yang selama ini masih bisa bertahan hingga malam hari itu, sudah langsung habis pada sore hari, sekitar pukul 14.00 WIB.
"Akhir-akhir ini pembelian solar meningkat," ungkap Denny, ketika ditemui Tribun di SPBU Batu 16, Selasa (20/11).