Mafia Solar Batam
Mobil Mafia Solar Subsidi Nyaris Tabrak Mobil Buser Polisi
Pantauan Tribun di lapangan, anggota buser Polresta Barelang sempat mengeluarkan tembakan peringatan karena mobil pelansir hendak lari.
Laporan Wartawan Tribunnews Batam, Hadi Maulana
BATAM, TRIBUN – Aksi para mafia solar bersubsidi di Batam kembali marak. Dengan menggunakan mobil yang sudah dimodifikasi, para pelansir solar subsidi beraksi lagi di sejumlah SPBU di Batam.
Bahkan saat tim buser Polresta Barelang tidak secara kebetulan melintas di kawasan SPBU Baloi milik Pertamina usai melakukan proses rekonstruksi kasus kematian Heldaida, Kamis (27/2), salah satu mobil pelansir solar nyaris menabrak mobil tim buser.
Pantauan Tribun di lapangan, anggota buser Polresta Barelang sempat mengeluarkan tembakan peringatan sebanyak dua kali karena beberapa mobil pelansir tersebut hendak melarikan diri.
Namun demikian, dari beberapa mobil pelansir yang ada saat itu, hanya satu mobil berikut sopirnya yang berhasil diamankan yang belakangan diketahui bernama Lubis.
Sementara mobil pelansir yang lain berhasil tancap gas.