Tiga PNS 'Incar' Posisi kadistako Batam

Tiga pegawai negeri sipil (pns) di lingkungan Pemerintah Kota Batam mengikuti tahapan lelang jabatan.

Istimewa
Ilustrasi lelang jabatan 

Laporan Tribunnews Batam, Anne Maria

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Tiga pegawai negeri sipil (pns) di lingkungan Pemerintah Kota Batam mengikuti tahapan lelang jabatan.

Nantinya, ketiga PNS tersebu akan bersaing untuk menduduki jabatan Kepala Dinas Tata Kota (Kadistako) yang sebelumnya diisi oleh Gintoyono Batong.

Ketiga PNS tersebut yakni, Asril yang saat ini menjabat sebagai Kepala bagian (kabag) Umum, Ruslan Sekretaris Distako, lalu Raja Azmansyah yang kini menjabat Kabag Bina Program.

Kabag Humas Pemko Batam, Ardiwinata menjelaskan ketiganya sudah memasuki tahapan wawancara.

"Yang ikut serta ada empat orang, tapi yang lolos hanya tiga," ujarnya.

Ardi memaparkan, tim yang menyeleksi ketiga pns tersebut berasal dari akademisi, tokoh masyarakat dan internal Pemko Batam.

Namun begitu, hingga kini Gintoyono sendiri masih menjabat Kadistako Batam sampai ada yang ditetapkan sebagai penggantinya.

"Kalau sudah terpilih tapi belum ada penetapan serta pelantikan, masih pak Gintoyono yang menjabat Kadistako," kata dia.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved