Gowes Bareng Tribun Batam

Total Hadiah Hingga Jutaan Rupiah Menanti Peserta

"Hadiahnya cukup beragam kali ini, dengan hadiah grand prize uang tunai Rp 10 juta," ujar Bagus.

Tribun Batam/Yusuf Riadi
Peserta Gowes Bersama Tribun Batam 
Laporan Tribunnews Batam, Yusuf Riadi
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Minggu(20/9/2015) pagi, ribuan peserta "Gowes Bareng Tribun Batam" terlihat bersemangat memadati area parkir pintu 1 Kepri Mall, Batam, Kepri.
Gowes bareng Tribun Batam menempuh rute sejauh 11 kilometer. 
Dimulai dari Kepri mall menuju simpang jam dan berbelok ke kanan menuju Simpang Gelael, selanjutnya  dari beristirahat di kawasan Royal Grande. 
Setelah istirahat sejenak, dilanjutkan mengitari bundaran madani lanjut ke simpang mesjid agung menuju simpang kabil dan kembali ke kepri mall di garis finish.
Bagus Permadi, Ketua Panitia Gowes Bersama Tribun Batam menambahkan, animo masyarakat akan ajang Gowes bersama Tribun Batam tahun ini terlihat lebih banyak dibanding tahun lalu. 
"Peserta mengikuti satu kali putaran dan di garis finish juga digelar hiburan hiburan untuk peserta," jelas Bagus Permadi.
Dalam event ini Tribun Batam juga menyiapkan hadiah menarik sejumlah perlengkapan elektronik disiapkan bagi peserta yg beruntung. Termasuk disiapkan grandprice uang tunai.
"Hadiahnya cukup beragam kali ini, dengan hadiah grand prize uang tunai Rp 10 juta," ujar Bagus.
Selesai bergowes pengunjung juga bisa menikmati fasilitas layanan dari partisipasi booth-booth. Mulai dari alfamart, asuransi Jiwa sraya, komix obat batuk, vitacimin. (adi)
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved