Garuda Indonesia Travel Fair
Dorong Sektor Wisata, Ini yang Dilakukan Pemko Batam
Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Batam, Rudi Sakyakirti mewakili Wali Kota Batam membuka GATF di Mega Mall Batam Centre, Jumat (10/3/2017).
BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Batam, Rudi Sakyakirti mewakili Wali Kota Batam membuka GATF di Mega Mall Batam Centre, Jumat (10/3/2017)
Menurut Rudi, untuk mendorong pariwisata memang diperlukan kerjasama seluruh pihak, tidak hanya pemerintah.
"Kalau Garuda Indonesia dengan GATF nya, Pemko Batam juga semaksimal mungkin mendorong sektor pariwisata ini. Tentunya dengan melakukan hal lain. Kami melakukannya dengan memperbaiki infrastruktur yang ada di Batam," ucap Rudi Sakyakirti mewakili Wali Kota Batam.
Ia menyebutkan, Pemko Batam sudah banyak melakukan perbaikan jalan, sejak tahun lalu.
Selain itu, Pemko Batam juga memberikan ikon-ikon baru di tengah kota yang dapat memperindah kota industri ini.
"Tahun lalu saja ada lima jalur jalan yang diperluas, dan di bebebapa titik diberi ikon-ikon. Tujuannya tentu untuk memperindah Batam. Tahun ini rencananya ada tujuh ruas jalan lagi yang akan diperlebar. Percuma kan maskapai jual tiket murah, tour and travel jual paket murah kalau nggak ada yang datang. Makanya kami perbaiki terus infrastruktur ini biar wisatawan juga merasa nyaman kemari," kata Rudi Sakyakirti. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/gatf-2017_20170310_152317.jpg)