KEPRI REGION
Pesan Gubernur Nurdin Basirun: Jadikan Pilkada Ajang Perkuat Silaturahmi
Jangan sampai karena fanatisme kepada calon membuat berselisih dengan teman, saudara, tetangga bahkan keluarga, Kata Nurdin
TRIBUNBATAM.id, TANJUNGPINANG - Gubernur H Nurdin Basirun mengingatkan masyarakat jangan sampai diadu domba karena Pilkada.
Jangan sampai karena fanatisme kepada salah satu calon membuat berselisih dengan teman, saudara, tetangga bahkan keluarga.
"Jadikanlah Pilkada ini sebagai ajang silaturahmi, duduk bersama dan berdiskusi menyampaikan program-program untuk pembangunan Tanjungpinang yang lebih baik.
Baca: Mitra Kukar vs Persija Jakarta. Calon Lawan PSMS Medan di Semifinal. Live Streaming di SINI
Baca: Banyak Pertanyaan Soal Bangunan Stadion . Apri Sujadi: Namanya Juga Belum Jadi, Ya Begitulah
Baca: Sasar Kalangan Anak Muda, XL Axiata Luncurkan Paket Baru dengan Tarif Terjangkau
Siapapun yang menang nantinya harus kita dukung karena telah melalui proses demokrasi yang adil," ujar Nurdin saat Safari Subuh di di Masjid Nurul Azam, Perumahan Lembah Asli, Batu IX, Tanjungpinang, Sabtu (3/2).
Nurdin berpesan kepada masyarakat agar turut serta menjaga keamanan dan ketertiban dalam rangka menyukseskan pesta demokrasi yang diselenggarakan setiap 5 tahun sekali ini.
Di akhir pekan ini, Nurdin bersafari subuh di Tanjungpinang dan Karimun. Selain di masjid Nurul Azam, Nurdin juga melaksanakan Safari Subuh di Masjid Baiturrahman Karimun, Ahad (4/2/2018).
Di Masjid Nurul Azam, Nurdin juga mengajak semua komponen masyarakat untuk selalu memakmurkan masjid dan memulai semua aktivitas keseharian dengan solat berjamaah. Sholat bersama di masjid merupakan simbol persatuan dan kesatuan umat.
Dengan kekompakan umat maka berbagai persoalan umat Islam, baik persoalan ekonomi, sosial, budaya, hingga politik dan kenegaraan bisa ditemukan jalan keluarnya.
"Kita biasakan sekarang untuk membangun dari masjid karena kita harus tahu bahwa masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah tetapi menjadi ruh atas semua aktivitas baik di pemerintahan maupun seluruh aktivitas di masyarakat," ujar Nurdin saat memberikan tausiyah
Pembangunan yang dilakukan Pemerintah Provinsi Kepri saat ini menurut Nurdin meliputi dua poin, yaitu pembangunan fisik dan Pembangunan Non Fisik (mental dan spiritual).
Dua hal ini dikatakan Nurdin sangat penting agar terjadi keseimbangan dalam sebuah landasan pembangunan. Fisik dan Non fisik sama pentingnya untuk mendorong kesejahteraan masyarakat.
Pembangunan Non fisik lebih mengarah kepada pembentukan mental dan spiritual. Supaya terbentuk sumber daya manusia yang berkualitas. Sebagai mana diketahui bahwa SDM merupakan landasan untuk pembangunan lainnya.