BREAKINGNEWS! KPK Dikabarkan Tangkap Tangan Anggota DPR RI

Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan, Jumat (13/7/2018). Kali ini KPK dikabarkan menangkap anggota DPR RI

KOMPAS.com/GARRY ANDREW
Logo Komisi Pemberantasan Korupsi di Gedung Baru KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (13/7/2017). 

TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan, Jumat (13/7/2018).

Kali ini KPK dikabarkan menangkap anggota DPR RI.

Namun, KPK belum bersedia memberikan penjelasan detail.

"Ada kegiatan di Jakarta, tunggu konpers besok," ujar Ketua KPK Agus Rahardjo saat dikonfirmasi.

Logo KPK di Gedung KPK
Logo KPK di Gedung KPK (TWITTER/KPK)

Hingga saat ini belum diketahui siapa identitas penyelenggara negara yang ditangkap.

KPK juga belum memberi informasi lebih lanjut terkait perkara yang sedang ditangani.

Pihak yang ditangkap akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Gedung KPK.

Rencananya, Sabtu (14/7/2018) besok, KPK akan menggelar jumpa pers terkait penangkapan tersebut. (*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved