Amanda Blake adalah aktris Amerika yang berjaya pada tahun 1950-an.
Amanda Blake dikabarkan meninggal dunia karena kanker pada tahun 1989, tapi dokter menyatakan kanker ini adalah komplikasi AIDS.
Amanda diduga tertular dari suaminya yang meninggal beberapa tahun sebelumnya karena penyakit yang sama.
4. Eazy-E
Eazy-Z (billboard.com)
Rapper bernama lahir Eric Lynn Wright ini meninggal dunia pada tahun 1995.
Penyebab kematiannya pun menuai kontraversi.
Namun kemudian, diketahuilah Easy-Z terjangkit HIV/AIDS positif.
5. Magic Johnson
Magic Johnson (thedenverpost.com)
Magic Johnson merupakan pemain basket Amerika Serikat.
Ia pertama kali mengakui kepada publik tentang penyakitnya pada tahun 1991.
Di tahun tersebut, belum banyak orang yang tahu banyak tentang HIV/AIDS.
Publik hanya tahu bahwa HIV/AIDS adalah penyakit yang berbahaya.
Karena virus HIV, Magic Johnson pun harus pensiun sebagai pemain NBA di tim Lakers.
"Meskipun saya terkena virus HIV, namun saya berencana untuk hidup lama," ujarnya.
Magic Johnson kemudian aktif menjadi pembicara yang berkaitan dengan HIV/AIDS.
Ia juga mendirikan Magic Johnson Foundation untuk mencegah menyebarnya virus HIV/AIDS.
6. Charlie Sheen
Charlie Sheen (People.com)
Charlie Sheen mengumumkan pada publik bahwa ia didiagnosa terkena penyakit HIV/AIDS pada tahun 2015.
Aktor tampan ini terkena HIV/AIDS sejak tahun 2011.
Keputusannya terbuka pada publik karena ia ingin mengajak masyarakat sadar akan bahaya HIV/AIDS sejak awal.
"Saya memiliki tanggung jawab untuk membantu banyak orang. Saya punya tanggung jawab untuk menjadi saya yang lebih baik dan membantu sebanyak mungkin orang lain," ucapnya.
Charlie Sheen juga mengakui bahwa kebiasaannya berganti-ganti pasangan serta memakai obat-obatan terlarang membuatnya terkena virus HIV/AIDS.
7. Anthony Perkins
Anthony Perkins
Anthony Perkins merupakan aktor dan penyanyi asal Amerika.
Kiprahnya pun sudah tidak diragukan lagi. Namanya masuk dalam nominasi Academy Award untuk Best Supporting Actor dan menyabet penghargaan Golden Globe untuk New Star of the Year.
Selama hidupnya, ia diketahui berkencan dengan perempuan, maupun laki-laki.
Satu di antaranya termasuk komponis dan pencipta lagu asal Amerika Stephen Sondheim.
Meskipun begitu, Perkins menikahi seorang fotografer wanita bernama Berry Berenson dan dikaruniai dua orang anak.
Perkins meninggal pada tahun 1992 akibat pneumonia yang berkaitan dengan AIDS.
Sebelum meninggal, Perkins sempat mengatakan dirinya yakin penyakit ini ada agar bisa mengajarkan orang bagaimana mencintai, memahami, dan peduli terhadap satu sama lain.
8. Prince
Prince Rogers Nelson (foto mirror)
Pada 21 April 2016, industri musik diselimuti kabar duka. Superstar kebanggaan dunia, Prince meninggal dunia.
Ia tutup usia di kediamannya di Paisley Park, Minnesota.
Berbagai spekulasi tentang penyebab kematian Prince muncul bergiliran.
Ada yang mengatakan bahwa Prince terserang influenza berat, hingga overdosis obat-obatan.
Namun, kabar terkini menyebutkan bahwa ia meninggal akibat mengidap HIV/AIDS.
Dilansir dari Mirror, Rabu (27/4/2016), penyakit tersebut sudah bersarang di tubuh Prince sejak ia tertular HIV pada 1990 lalu.
Semakin lama, kondisi Prince pun semakin memburuk. Namun dengan kondisinya tersebut, Prince justru menolak melakukan sejumlah pengobatan.
Hingga akhirnya, ia tidak dapat lagi menahan rasa sakit tersebut dan meninggal dunia.
9. Rock Hudson
Rock Hudson
Rock Hudson dikenal sebagai pujaan para wanita di era tahun 1950-an hingga 1960-an.
Namun karirnya yang cemerlang tidak berbanding lurus dengan kehidupan pribadinya.
Ia sempat dikabarkan dekat dengan sejumlah aktris di eranya, sebut saja seperti Doris Day, Julie Andrews, dan Elizabeth Taylor.
Namun selama bertahun-tahun pula ia menyembunyikan rahasia bahwa dirinya adalah seorang homoseksual.
Ia menutupi statusnya tersebut dengan menikahi Phyllis Gates.
Hudson meninggal karena penyakit komplikasi yang disebabkan oleh virus HIV pada tahun 1985.
Kematiannya menyebabkan kepanikan di Hollywood di masa itu.
Hal itu karena sang aktor sempat beradegan ciuman bergairah dengan lawan mainnya, Linda Evans.
Hudson merupakan artis kawakan Hollywood pertama yang meninggal karena sakit.