ANAMBAS TERKINI

Pandemi Virus Corona, Kepala DKUMPP Minta Kapal Tol Laut Tetap Beroperasi ke Anambas

Kepala DKUMPP Anambas, Usman meminta kapal Tol Laut tetap beroperasi meski wabah penyebaran virus Corona di Indonesia.

TribunBatam.id/Rahma Tika
Kapal Tol Laut Logistik Nusantara 4 saat sandar di Pelabuhan Tarempa, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepri, Senin (30/3/2020). Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Kepulauan Anambas, Usman meminta kapal yang memuat bahan kebutuhan pokok Anambas ini tetap beroperasi, meski daerah mengeluarkan kebijakan untuk karantina wilayah terkait virus Corona. 

TRIBUNBATAM.id, ANAMBAS - Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Kepulauan Anambas, Usman meminta kapal logistik Tol Laut Nusantara 4 tetap beroperasi, meski ada kekhawatiran akan penyebaran virus Corona.

Menurutnya, kapal yang memuat bahan kebutuhan warga Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepri harus tetap beroperasi meski suatu daerah mengambil kebijakan untuk mengkarantina wilayahnya.

"Memang masalah Covid-19 ini masalah besar, tapi untuk bahan kebutuhan sembako yang dibawa oleh kapal logistik tidak boleh kita hentikan, walaupun di suatu daerah itu sudah dinyatakan lockdown," ucapnya, Senin (30/3/2020).

Ia mengklaim, distribusi sembako ke Kabupaten Kepulauan Anambas masih lancar dan aman.

Pihaknya sudah mengeluarkan surat yang meminta pedagang untuk memasukkan barang ke Kabupaten Kepulauan Anambas.

Ini menurutnya penting untuk memastikan ketersediaan barang, khususnya barang kebutuhan pokok di Anambas.

Usman juga mengimbau kepada warga untuk berada di rumah sampai batas waktu yang ditentukan.

Usman berharap para pedagang besar dan menengah yang ada di Kepulauan Anambas bisa tetap memasok barang sembako seperti biasanya di tengah Covid-19 ini.

"Kapal barang dari manapun kami harapkan tetap jalan. Kemarin kami sudah keluarkan surat minta kepada pedagang dapat memasukkan barang ke Anambas. Jangan sampai pedagang yang ada di Anambas terhenti kegiatan nya," tuturnya.

Transportasi Laut Jadi Andalan

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Kepulauan Anambas, Usman mengklaim ketersediaan bahan pokok masih aman.

Dari hasil pengecekan ke sejumlah distributor, sejumlah barang kebutuhan pokok diketahui masih mencukupi kebutuhan warga selama 2 pekan kedepan.

Beberapa bahan pokok seperti beras Bulog tersedia 162 ton, yang menurutnya akan bertahan hingga 6 bulan kedepan.

"Insya Allah masih aman dan stabil," ucapnya, Senin (23/3/2020).

Gagal Podium di MotoGP Virtual, Marc Marquez Akui Adiknya Alex Marquez Lebih Hebat

BREAKING NEWS - Anggota DPRD Batam Sumbang APD ke RSUD Embung Fatimah

Kepala Bidang Perdagangan, Dahlia Harisa mengatakan, pihaknya memfokuskan pengecekan secara intens terhadap bahan kebutuhan pokok pada sejumalh distributor.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved