PILGUB KEPRI
Isdianto Selangkah Lagi Dapat Tiket dari Hanura di Pilgub Kepri
Dukungan Partai Hanura di Pilgub Kepri mengarah ke Isdianto. Namun politisi Hanura Uba Ingan Sigalingging mengatakan masih sebatas surat tugas, belum
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Dukungan Partai Hanura di Pilgub Kepri mengarah ke Isdianto.
Isdianto mengaku sudah mendapatkan rekomendasi Hanura di Pilgub Kepri 9 Desember nanti.
Namun politisi Hanura Uba Ingan Sigalingging mengatakan masih sebatas surat tugas, belum rekomendasi.
"itu surat tugas," ujar Uba pada Minggu (5/7/2020)
Uba menjelaskan, surat tugas bisa menjadi bentuk dukungan asal Isdianto harus menjalankan isi surat tugas.
"Tapi untuk finalisasi sesuai dengan surat tugas yang diberikan DPP dimana beliau harus menjalankan apa yang ditugaskan kemudian baru surat rekomendasi diberikan," sebut Uba kepada Tribun saat dikonfirmasi.
• Bagai Mana Nasib Prabowo Subianto di Kabinet Jokowi, Sederet Nama Ini Diprediksi Akan Terpental
• Dicandai Berpasangan dengan Isdianto di Pilgub Kepri, Ini Respon Kader PKS Suryani, Hanya Gurauan
Di Pilgub Kepri, Isdianto akan bertarung dengan Soerya Respationo. Selain itu mencuat juga nama Ansar Ahmad.
Uba menambahkan, nantinya Hanura akan mendukung calon yang mendapatkan surat tugas.
"Untuk komunikasi koalisi belum ada pembicaraan kearah itu, karena yang melakukan komunikasi politik ialah kandidat yang mendapat surat tugas, karena sifatnya yang maju yang melakukan komunikasi," ujarnya.
Hanura Kepri juga telah menjalin komunikasi dengan bakal calon Gubernur Kepri, selain Isdianto.
"Untuk komunikasi politik Hanura Kepri ke calon lain untuk saat ini masih normal normal saja. Kita sudah pada tingkat seleksi bakal calon di daerah dan Kuta serahkan kepada DPP dan DPP yang menentukan," jelas Uba.
Partai Hanura Kepri sendiri memiliki 3 kursi di DPRD Provinsi Kepri dari 45 Jumlah Kursi yang ada.
Jika Isdianto secara resmi mendapatkan rekomendasi dari Hanura setelah menjalankan surat tugas tersebut maka ia harus bekerja keras mencari dukungan partai lain.(TRIBUNBATAM.ID/ALAMUDIN)