PENANGANAN COVID
Pasien Corona Terus Bertambah, Wali Kota Tanjungpinang Kembali Berlakukan Belajar dari Rumah
Sebelumnya ada 13 sekolah di Tanjungpinang yang menjadi percontohan belajar tatap muka. Wali kota Tanjungpinang kembali memberlakukan belajar online.
Penulis: Endra Kaputra | Editor: Septyan Mulia Rohman
Editor: Septyan Mulia Rohman
TRIBUNBATAM.id, TANJUNGPINANG - Wali kota Tanjungpinang Rahma akhirnya mengembalikan sistem belajar online.
Langkah ini diambilnya setelah kasus positif virus Corona di Tanjungpinang yang terus saja meningkat.
Data per 26 Oktober 2020 yang diterima Pemko Tanjungpinang mencatat ada 47 kasus baru Covid-19.
Dengan penambahan itu, total 450 pasien positif virus Corona di Tanjungpinang.
"Kan ada beberapa sekolah percobaan yang menerapkan belajar tatap muka. Melihat kondisi saat ini, kami putuskan untuk mengembalikan lagi dengan sistem daring," ucapnya, Selasa (27/10/2020).
Saat kegiatan pembagian masker di kawasan Tanjungpinang Barat, Rahma menyampaikan penerapan belajar sistem daring dilakukan sejak Senin 26 Oktober kemarin.
Disdik Tanjungpinang sebelumnya menyebut, terdapat 13 sekolah yang terdiri dari 10 SD dan 3 SMP yang ada di Tanjungpinang yang menerapkan belajar tatap muka.
Meski menerapkan sistem belajar tatap muka, pemberlakuan itu harus mendapat izin dari orang tua pelajar.
Bagi yang orang tuanya setuju maka pelajar tersebut boleh datang ke sekolah dan yang tidak setuju boleh belajar lewat daring saja.
Sekolah percontohan yang menerapkan belajar tatap muka sejak Senin 12 Oktober 2020 itu di antaranya sekolah yang berlokasi di kawasan Dompak, Tanjung Moco, Tanjung Siambang, Madong, penyengat.
Untuk SMP yang ada di Penyengat, Kampung Bugis dan Senggarang.
"Ini merupakan langkah Pemerintah untuk mencegah penularan Covid-19 di Tanjungpinang,
berdasarkan peningkatan Covid-19 di Tanjungpinang," ucapnya.
Covid-19 di Tanjungpinang
Kondisi Covid-19 di Tanjungpinang terus bertambah.
Data 26 Oktober 2020, terdapat sebanyak 47 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/0710wali-kota-tanjungpinang-rahma.jpg)